Suara.com - Pasangan Nycta Gina dan Rizky Kinos belum lama ini hadir ke podcast Maia Estianty. Dalam podcast tersebut keduanya tampak membahas berbagai hal mengenai kehidupan keluarga kepada Maia Estianty.
Namun, di antara beberapa pembahasan tersebut, warganet menyoroti pernyataan Maia Estianty terkait kekerasan dalam rumah tangga alias KDRT. Kala itu, Maia Estianty bertanya bagaimana seandainya jika Rizky Kinos tiba-tiba KDRT.
“Kalau Kinos tiba-tiba KDRT maka Gina akan?” tanya Maia Estianty dalam potongan podcast yang diunggah kembali akun @lambegosiip, Selasa (14/2/2023).
Mendengar pertanyaan tersebut Nycta Gina sendiri awalnya bingung. Namun, pemeran Jeng Kelin ini menjawab, ia akan pulang ke rumah orang tuanya, jika seandainya suaminya itu melakukan kekerasan terhadapnya.
“Gina akan pulang aja deh ke rumah orang tua,” jawab Nycta Gina.
Maia Estianty sendiri kembali menanyakan apakah Nycta Gina hanya pulang atau tidak. Apalagi kondisinya seakan sudah mengalami banyak lebam.
“Gitu doang? Lu bonyok nih bonyok,” tanya Maia Estianty.
Sementara itu, Nycta Gina menjawab kalau ia mungkin akan mengakhiri hubungannya dengan Rizky Kinos. Oleh karena itu, jika Rizky Kinos melakukan KDRT, Nycta Gina akan memilih cerai dari suaminya.
Maia Estianty sendiri mengatakan, keputusan bercerai itu sudah yang terbaik jika KDRT tersebut benar terjadi.
Baca Juga: Model Hijab Lesti Kejora Disebut Makin Terbuka, Warganet: Umbar Aurat Lama-lama Bisa Dilepas
“Hmm udah lah ya sampe di sini aja,” ujar Nycta Gina.
“Berarti langsung cerai ya? Enggak lapor polisi?” tanya Maia Estianty lagi.
“Lapor enggak ya? Ribet ah bun, jadi aku cerai aja,” jawab Nycta Gina.
“Jadi cerai nih? Oke cerdas,” tutur Maia Estianty.
Warganet yang melihat unggahan tersebut langsung salah fokus. Beberapa menilai kalau Maia Estianty secara menyindir pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar. Bahkan, beberapa juga memberikan sindiran kepada Lesty Kejora.
“Ini nyindir Lesti Kejora sama Billar ya,” tulis salah seorang warganet di kolom komentar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok
-
Cara Menulis Surat Izin Tidak Sekolah karena Sakit yang Benar, Dilengkapi Contoh Siap Pakai
-
7 Merk Vitamin Anak untuk Kekebalan Tubuh, Booster Imunitas Rekomendasi Dokter
-
7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan