Suara.com - Indah Aini Make Up Artist (MUA) asal Cirebon, untuk kesekian kalinya ikut serta dalam pekan mode bergengsi New York Fashion Week (NYFW) 2023, di sesi "Indonesia Now". Ia bertugas untuk merangkai konsep makeup dan hairdo ke 40 model, yang akan berjalan menampilkan koleksi busana terbaru mereka.
Ia berkolaborasi dengan New York Make Up Academy dan Buttonscarves Beauty selama NYFW 2023 berlangsung. Indah Aini juga merias Puteri Indonesia 2022 Laksmi Deneefe sebagai 'muse' pada peragaan busana bersama tujuh jenama fashion dan desainer lokal yang tergabung dalam group show "Indonesia Now".
Diantaranya Buttonscarves, KAMI., Zeta Prive, Anggia Mawardi, Lenny Hartono, Nada Puspita, serta Ayu Dyah Andari x BT Batik Trusmi dengan 10 look di dalam fashion show NYFW Autumn/Winter 2023.
Mengaplikasikan trend makeup Pop up Color with graphic liner dan Smokey eyes with warm brown, Indah Aini merias para model dengan dua look itu. Hasil makeup dan hairdo Indah Aini tentu saja membuat para model tampil memukau di ajang fashion internasional.
"Selama di belakang panggung saya tidak merasa ada kendala dan semua bisa dikerjakan," tutur Indah seperti yang dikutip dalam siaran pers yang Suara.com terima belum lama ini.
Prestasi Indah bisa bekerja di belakang panggung New York Fashion Week membuatnya diundang oleh GEMAWIRA organisasi pengusaha Indonesia dengan KADIN DKI Jakarta berkolaborasi dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf RI) Sandiaga Uno.
Dalam acara tersebut, talkshow bersama pengusaha fashion wanita Indonesia, bertajuk 'Bincang Bisnis Ciptakan Peluang Kolaborasi' KADIN DKI mengundang para pengusaha fesyen ternama seperti Vicky Shu, Yogiswari Prajanti, Dina Fatimah dan Indah Aini.
"Menurut saya bekerja di luar negeri itu sangat challenging buat saya, karena selain membawa nama pribadi, saya juga bisa membawa nama Indonesia biar terkenal dikancah internasional," ucapnya.
Dalam perjalanan karier-nya Indah merasa bisnis kecantikan tidak hanya menguntungkan, tetapi juga sesuai dnegan passion-nya. Tak hanya terlibat di New York Fashion Week, kini Indah Aini memiliki lima salon kecantikan dan 1 klinik kecantikan di daerah Jawa Barat.
"Dilihat dari segi perbedaan budaya, RAS dan karakter apalagi saat bertemu dengan banyak orang di event NYFW. ngobrol dengan para Makeup artist, model, fashion stylist, desainer itu sendiri itu banyak pengalaman menarik yang bisa diambil. Berbagi pengalaman tips and trik makeup dari situ juga bahkan kita bisa bercerita memperkenalkan budaya Indonesia dan pariwisata Indonesia yang sangat cantik," tutup Indah Aini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Dari Hobi Jadi Profesi: Cara Wonder Voice of Indonesia Cetak Talenta Voice Over Profesional
-
Catat, Ini 7 Titik Tubuh yang Perlu Disemprot Parfum agar Wangi Seharian
-
Specs Coanda vs Ortuseight Hyperblast 2.0, Duel Sepatu Lari Lokal Rekomendasi Dokter Tirta
-
Kalender Jawa 28 Oktober 2025 Selasa Pon: Mengungkap Sifat dan Peruntungan Weton Lainnya
-
5 Cushion Minim Oksidasi dan Cocok untuk Kulit Berminyak, Bye-Bye Wajah Kusam!
-
Bikin Negara Minta Maaf, Siapa MC Radio Televisyen Malaysia yang Salah sebut Prabowo jadi Jokowi?
-
Pendidikan Humaniora Digital: Menjaga Keseimbangan Teknologi dan Nilai Kemanusiaan di Era Modern
-
7 Matcha Powder Terbaik untuk Bikin Latte di Rumah: Rasa Lezat, Lebih Hemat
-
Terinspirasi dari Ruang Ganti Atlet Tenis, Lacoste Ubah Runway Jadi Panggung Atletik yang Elegan
-
Biodata dan Agama Rinaldi Nurpratama, Kakak Raisa Punya Karier Mentereng