Suara.com - The Glory telah menjadi serial yang mendapatkan popularitas secara global, dengan memuncaki grafik streaming mingguan Netflix untuk serial non-bahasa Inggris belakangan ini.
Selain korban bullying Moon Dong Eun yang diperankan oleh Song Hye Kyo, penyiar berita cuaca Park Yeon Jin yang diperankan Lim Ji Yeon dengan karakter yang jahat, kejam dan memiliki rasa bersalah juga turut menjadi perbincangan banyak orang.
Tak sedikit yang bertanya-tanya, mengapa orang seperti Park Yeon-Jin tak memiliki rasa simpati pada teman-temannya hingga tetap merasa dirinya paling benar walau sudah melakukan kejahatan?
Menjawab hal ini, seorang Psikiater, dr. Jiemi Ardian, Sp.KJ, melalui akun Twitternya menjelaskan mengapa ada seseorang yang bisa digambarkan sejahat itu tanpa rasa berdosa dalam hidupnya meski telah melalukan kejahatan besar dan tindakan kriminal dalam hidupnya. Berikut 5 alasannya.
1. Pola Asuh
Menurut dokter spesial kedokteran jowa tersebut, hal ini bisa dipengaruhi oleh pola asuh. Pada awal-awal episode, tampak Park Yeon Jin mengalami kekerasan fisik dan verbal dari ibunya.
"Salah satu peran penting pengasuhan di awal kehidupan adalah: membangun hubungan yang sehat, sehingga seseorang bisa merasakan rasa nyaman dalam interaksi," cuit dia.
Lebih lanjut, dr. Jiemi mengatakan seseorang yang gagal menumbuhkan nyaman yang terkait dengan interaksi manusia, maka risikonya bisa melakukan kekerasan.
Ini karena rasa nyamannya didapatkan dari kekuatan, dominansi, atau popularitas. Tapi bukan dari hubungan otentik antar manusia itu sendiri. Karenanya dia tidak memiliki rasa bersalah.
Baca Juga: Totalitas di The Glory, Kim Hieora Sampai Dipanggil Ini oleh Orangtuanya
2. Enabling Behavior
Istilah "enabler" mengacu pada seseorang yang terus-menerus berperilaku dengan cara yang memungkinkan, membenarkan atau secara tidak langsung mendukung perilaku orang lain yang berpotensi membahayakan.
Pertama kali Park Yeon Jin melakukan tindakan kriminal, kata dr. Jiemi, sang ibu bukannya membiarkannya dihukum tapi malah menyembunyikan barang bukti dan membuat skenario seakan korbannya bunuh diri. Tujuannya sederhana, untuk “menolong” sang anak keluar dari masalah.
"Karna tidak dihukum maka Yeon Jin tidak sadar dia salah (Enabling). Ga sadar salah, jadi ga merasa bersalah. Yeon Jin takut ketauan, tapi bukan karna ngerasa bersalah. Dia cuma takut karirnya rusak, anaknya ga suka sama dia, takut ketauan. Tapi bukan ngerasa bersalah," tulis dr. Jiemi.
3. Sistem Pendukung Korban yang Buruk
Harusnya, korban perundungan memiliki sistem pendukung, minimal keluarganya yang membela hak korban. Tapi, karena keluarga Moon Dong Eun tak memiliki banyak daya melawan Park Yeon Jin, maka dirinya selalu diatas angin dan merasa selalu benar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Aturan Feng Shui untuk Menarik Rezeki dan Keberuntungan
-
7 Moisturizer Lokal Tanpa Alkohol dan Parfum, Cocok untuk Kulit Sensitif
-
5 Sleeping Mask untuk Mencerahkan Wajah Usia 30-an, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
-
5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
-
5 Acne Spot Treatment untuk Mengempeskan Jerawat dalam Semalam bagi Remaja
-
Rahasia Benteng Garuda: Nutrisi Ala Rizky Ridho untuk Performa Maksimal!
-
9 Rekomendasi Sunscreen yang Halal dan Wudhu Friendly, Cocok untuk Muslimah Aktif
-
Terpopuler: Jalan Terjal Calon Raja Keraton Solo Gusti Purbaya hingga Zodiak Paling Hoki
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal Sekelas New Balance Harga Rp100 Ribuan untuk Pelajar
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki