Suara.com - Memberikan kado kepada pengantin baru kerap jadi pilihan bagi tamu yang diundang. Tetapi, tak jarang orang juga bingung kado apa yang tepat diberikan kepada pasangan tersebut.
Produk alat dapur biasanya jadi pilihan paling umum untuk dijadikan sebagai kado pernikahan. Franchise Acquisition Manager Modena Yunanto Sirin menyarankan, sebaiknya pilih produk yang ukurannya mudah dibawa.
"Biasanya kalau bicara kado yang bisa dibungkus dan dibawa, kita masukan itu dalam kategori smaller. Ada opsi untuk kado atau pun spesial event," jelas Yunanto saat konferensi pers pembukaan Modena Home Center Jatiwaringin, Bekasi, Selasa (11/4/2023).
Beberapa pilihan produk yang terjangkau untuk dijadikan kado bisa seperti pemasak nasi, microwave hingga air fryer. Atau pun apabila ingin memberikan kado dengan ukuran lebih besar, bisa memilih kompor hingga kulkas. Akan tetapi, barang berukuran besar seperti itu sebaiknya dikirim menggunakan kurir.
"Rata-rata sih cookware. Jadi kalau jadi kado bisa di section smaller dan cookware yang dijadikan souvenir," sarannya.
Ada pun tren peralatan dapur masa kini, menurut Corporate Communication Senior Manager MODENA Ditya Nabiel, kebanyakan pasangan pengantin baru memilih produk yang ramah lingkungan. Konsumen dari usia milenial juga Gen Z disebut memiliki selera yang berbeda dibandingkan kelompok usia di atasnya.
"Untuk market behavior apalagi gen milenial dan Gen Z mereka lebih aware yang ramah lingkungan. Makanya Modena berusaha membuat inovasi produk kami agar lebih ramah lingkungan," ungkap Ditya.
Ia menambahkan, yang dimaksud produk elektronik ramah lingkungan berarti memiliki daya listrik tidak terlalu tinggi tapi juga tidak mengurangi fungsinya.
Dengan berkunjung ke Home Center Modena, kata Ditya, konsumen bisa konsultasi langsung terkait produk ramah lingkungan yang diharapkan. Selain itu, terdapat layanan service point juga spare part bila terdapat produk yang alami kerusakan.
Baca Juga: Kabar Bahagia Menyelimuti Pasangan Pengantin Baru, Mirriam Eka: Hamil?
"Kami sudah ada beberapa produk yang ramah lingkungan dengan tegangan daya listik tidak tinggi. Dan ada energi, ada solarpet dan (mesin) Ro. Ro itu seperti dispenser tapi tidak pakai galon. Jadi pakai air keran yang difilter dan bisa diminum langsung," kata Ditya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
DRW Skincare Rayakan Satu Dekade dengan Hadirkan DRW Prime dan Komitmen Kebermanfaatan
-
Anti Boros, 5 Rekomendasi Cushion dengan Kemasan Refill Murah untuk Si Budget Terbatas
-
5 Rangkaian Skincare Murah untuk Remaja, dari Sabun Cuci Muka sampai Sunscreen
-
5 Contoh Doa Hari Guru Nasional 2025 untuk Upacara di Sekolah
-
7 Rekomendasi Lipstik Warna Soft untuk Guru, Tidak Mencolok di Sekolah
-
7 Fakta Menarik Fatima Bosch, Pemenang Miss Universe 2025 Asal Meksiko
-
5 Ucapan Hari Guru Islami yang Menyentuh Hati, Lengkap dengan Doanya
-
13 Tahun Pencarian, Peneliti Menangis Tersedu-sedu Menemukan Bunga Rafflesia Mekar di Hutan Sumatra
-
5 Sepatu Senam Murah untuk Ibu Rumah Tangga, Nyaman dan Stylish
-
15 Poster Hari Guru yang Bisa Diunduh Gratis, untuk Story Instagram dan WhatsApp