Suara.com - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka termasuk salah satu pejabat yang aktif di media sosial. Namun, gaya komunikasi Sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Twitter maupun Instagram memang kerap menjadi sorotan.
Jauh dari kata kata kaku, Gibran Rakabuming cenderung nyeleneh, bahkan konyol, namun masih tetap serius saat menanggapi berbagai hal yang disampaikan warganet di media sosialnya. Ia bahkan terkadang membuat lawakan yang mengundang tawa.
Terkadang, Gibran mengaku jika hal tersebut membuatnya dikomplain oleh banyak orang. Pasalnya, tingkah lakunya di media sosial dianggap tak sesuai dengan jabatannya sebagai kepala daerah. Menanggapi hal ini, suami Selvi Ananda tersebut memiliki jawabannya sendiri.
"Jangan terlalu diajak serius mas sebenernya. Soalnya anak-anak ini nggak bisa diajak serius. Sekarang saya di twittee, saya mosting data BPS apa ada yang mau komen? Nggak ada kan. Saya mosting sandal ilang, oo rame," ucap dia saat menjadi pembicara di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, dikutip dari tayangan YouTube Berita Surakarta, Senin (8/5/2023).
Lebih lanjut, kakak Kaesang Pangarep ini sadar, jika audiensnya di Twitter dan Instagram memang kebanyakan terdiri dari generasi milenial dan gen Z. Sehingga ia pun harus mengubah gaya komunikasinya yang responsif namun tidak terlalu formal.
"Meskipun banyak orang juga yang memberijan masukan saya, "mas jangan terlalu seperti ini kalau di sosmed", oiya mas siap. Tapi nggak saya lakukan. Karena apa Gen Z dan milenial tuh ga bisa diajak seperti itu," pungkas Gibran.
Bukan cuma jenaka, Gibran juga dikenal sebagai salah satu pejabat publik yang sering menanggapi haters atau pembenci. Menurutnya, haters justru harus direspon untuk menambah engagement.
"Kenapa kok haters ditanggepin? Ya karena mesti ditanggepin. Haters itu orang yang paling sayang sama kit, jadi mereka lebih peduli dari fans. Kalo kita tanggepin nanti engagement nya bagus," kata dia lagi.
Baca Juga: Lihat Nursyah Julid Terus ke Anak dan Menantu, Psikolog Tegur Begini
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
8 Lip Tint Terbaik untuk Anak Sekolah, Tampil Natural dan Fresh Sesuai Usia
-
5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
-
Studi Mengungkapkan Bahwa Olahraga di Usia Lanjut Turunkan Risiko Demensia
-
5 Foundation Transferproof untuk Berbagai Acara, Anti Luntur Meski Keringatan
-
Kejutan di COP30: Delegasi Negara Bahas Pengaruh Fandom K-Pop dalam Diplomasi Iklim
-
7 Rekomendasi Parfum untuk Lari yang Tahan Lama, Tetap Wangi Meski Berkeringat
-
Profil dan Biodata Inara Rusli, Terseret Dugaan Jadi Orang Ketiga
-
Stop ke Korea Dulu! Ternyata, Klinik Estetika Indonesia Ini Sudah 'Dilirik' Dunia Internasional
-
5 Serum Anti Aging Mengandung Retinol untuk Usia 40 Tahun ke Atas agar Awet Muda
-
Belanja Produk Sehat Kini Lebih Mudah Berkat Kurasi yang Jelas dan Terarah