Suara.com - Kelabang atau dikenal juga dengan sebutan lipan adalah salah satu dari sekian banyak hewan yang ditakuti tak sedikit orang. Tidak jarang kelabang akan masuk ke dalam rumah sehingga keberadaannya membuat tidak nyaman. Tak perlu khawatir, terdapat sejumlah cara mencegah kelabang masuk rumah.
Selain bentuknya yang menggelikan, banyak orang yang takut kelabang lantaran mereka memiliki bisa beracun. Tak heran jika orang-orang ingin mengusir kehadirannya di sekitar rumah sesegera mungkin, apalagi jika jumlahnya yang banyak.
Cara Mencegah Kelabang Masuk Rumah
Berikut ini terdapat beberapa cara mencegah kelabang masuk rumah:
1. Bersihkan saluran air dengan cuka
Biasanya, kelabang akan masuk ke dalam rumah melalui saluran air tempat cucian atau saluran air kamar mandi. Oleh karenanya, Anda harus sering-sering membersihkan saluran air di rumah. Sebaiknya, bersihkan saluran air dengan menggunakan cuka.
Caranya, tuangkan satu setengah gelas cuka ke saluran pembuangan air yang ada di sekitar rumah. Tunggu selama 1 jam, kemudian siram kembali dengan setengah cangkir cuka.
2. Siram saluran dengan pemutih pakaian
Selain cuka, Anda juga dapat mengusir kelabang dengan menggunakan pemutih pakaian. Caranya, campurkan pemutih pakaian kedalam air dengan perbandingan 50:50, lalu siramkan ke saluran pembuangan air. Hindari mencampur cuka dengan pemutih pakaian sebab bisa membentuk gas klorin yang beracun.
Baca Juga: Ruang Makan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Disorot, Pengasuh Rafathar Sebut TV-nya Bisa Akrobat
3. Pakai kapur anti serangga
Saat ini sudah begitu banyak kapur anti serangga yang dapat dibeli di pasaran. Salah satunya kapur anti kelabang. Cara mengusir kelabang yang satu ini dinilai sangat ampuh, dan praktis.
Anda hanya perlu menggerus kapur atau mencoretkannya di area yang dilewati oleh kelabang di rumah. Dengan begitu, kelabang pun dijamin tidak akan berani lewat dan memasuki rumah.
4. Memakai kapur barus
Selain kapur anti kelabang, Anda juga dapat memanfaatkan kapur barus untuk mencegah kelabang masuk rumah. Kabur barus merupakan salah satu bahan kimia yang dinilai relatif aman untuk digunakan.
Caranya, letakkan saja beberapa butir kapur barus di sejumlah tempat lembap dalam rumah, terutama kamar mandi. Jika kapur barus sudah memuai dan habis, ganti saja dengan yang baru.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
9 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Sawo Matang, Hasil Flawless dan Tahan Lama
-
7 Sepatu Running Plat Carbon Terbaik, Lari Makin Kencang Modal Rp500 Ribuan
-
Viral! Ibu di Lampung Amuk Siswi yang Diduga Bully Anaknya yang Yatim, Tegaskan Tak Mau Memaafkan
-
7 Rekomendasi Outfit Pilates Hijab yang Nyaman dan Stylish, Harga Terjangkau
-
Gebrakan Fashion Indonesia: Purana dan Fuguku Pukau Panggung Internasional di Kuala Lumpur
-
4 Rekomendasi Face Wash Non SLS yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
6 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Pace 6, Nyaman dan Cegah Risiko Cedera
-
Fosil Reptil Laut Berleher Panjang dari Zaman Purba Ditemukan di China
-
7 Pilihan Lip Tint Warna Natural untuk Remaja, Glow Up Alami Modal Rp15 Ribuan
-
5 Sunscreen Mengandung Ceramide untuk Melindungi Skin Barrier, Ramah Kulit Sensitif