Suara.com - Tingkah bayi sering kali membuat gemas, namun tak jarang juga bikin was was. Tindakan mereka sering kali tak terduga hingga kadang bikin heran.
Salah satu contohnya seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok yahoouk. Dalam unggahan itu, tampak Kate Middleton tengah menyapa sejumlah wanita.
Seorang bayi berusia 1 tahun tanpa diduga mengambil tas milik Kate Middleton. Bahkan bayi yang masih dalam gendongan ibunya itu menolak untuk mengembalikan tas tersebut.
"Bayi 1 tahun mencuri tas tangan Kate dan menolak mengembalikannya," tulis akun tersebut dalam videonya.
Tas tangan yang diambil bayi yang belum bisa berbicara itu berwarna hitam dengan desain yang simpel dan elegan. Sang ibu tampak berusaha mengambil kembali tas itu, namun bayi tersebut tampak menggenggam kuat .
Ia bahkan menangis ketika tas itu coba diambil. Kate Middleton tampak tak marah dengan hal tersebut dan justru tertawa gemas dengan tingkah bayi tersebut.
Para wanita di sana juga tampak tertawa dengan tingkah tak terduga itu. Kemudian Kate Middleton tampak kembali berjalan dan menyalami wanita lain dan meninggalkan tas tersebut sejenak.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.
"Menang banyak nih dedek bayi," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Bayinya tahu tas mahal." komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Dia mungkin menginginkan tas itu kembali, tetapi dia akan mendapatkan berita buruk jika mengambilnya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Senin (8/5/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 8 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
-
Kate Middleton Pilih Mahkota Bunga Saat Penobatan Raja Charles III, Ini Maknanya
-
Kate Middleton Tampil Mempesona di Penobatan Raja Charles III, Kenakan Anting Milik Mendiang Putri Diana
-
Penampilan Memukau Kate Middleton di Penobatan Raja Charles III, Kenakan Gaun Sutera Gading dengan Hiasan Kepala Indah
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV
-
Literasi Keuangan untuk Gen Z di Kampus: Bekal Wajib di Tengah Maraknya Layanan Finansial Digital
-
7 Sunscreen Paling Murah dengan Efek Mencerahkan, Kulit Kusam Teratasi
-
Era Baru Makeup Flawless: Saat Riasan Tak Hanya Mempercantik, Tapi Juga Merawat Kulit
-
Terpopuler: Beda Silsilah Keluarga 'Dua' Raja Solo hingga 5 Dosa Habib Bahar bin Smith
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!