Suara.com - Sama seperti majikannya, para asisten Raffi Ahmad dan Nagita Slavina juga sering mendapatkan sorotan dari banyak warganet. Termasuk pengasuh Rafathar, Mbak Lala yang juga kerap terlihat di kamera dalam kesehariannya.
Sayangnya, baru-baru ini Mbak Lala dinilai warganet mulai kelewat batas, setelah terlihat mencium bibir Rayyanza Malik Ahmad, putra bungsu Nagita Slavina dan Raffi Ahmad. Momen itu beredar di media sosial, salah satunya akun TikTok @mas_13120.
Dalam video viral tersebut, Mbak Lala terlihat gemas dengan adik Rafathar tersebut dan memegang kedua pipi Rayyanza dengan satu tangan. Ia kemudian mendekatkan wajahnya ke wajah balita berusia 1,5 tahun itu.
Hal ini terlihat seperti Mbak Lala sedang mencium bibir Rayyanza yang sedang duduk di sepedanya. Tak nyaman dengan perlakuan pengasuhnya, bocah yang akrab disapa Cipung tersebut langsung berontak sambil mengatakan, "no no no".
Sang kameraman yang merekam hal itu pun menerjemahkan tolakan Rayyanza Cipung. Hal ini pun membuat Mbak Lala tak ragu meminta maaf atas perbuatannya tersebut.
"Oh iya maaf yah, maaf," sahut Mbak Lala sambil bersalaman pada Rayyanza.
Tentu saja aksinya ini membuat banyak warganet terkejut. Tak sedikit yang bertanya mengapa Mbak Lala seberani itu mencium bibir anak majikannya. Tapi tak sedikit yang menerka, jika pengasuh Rafathar itu tak sampai menempelkan bibir Rayyanza ke bibirnya. Video tersebut bahkan telah dilihat hingga 1,3 juta kali.
"Pas pertama liat jg kaget brani banget. sus rini yg bru balik kampung dan kangen banget sm cipung aja gk sampe cium, peluk doang," kata @riskxxxxxx.
"Bukanya ngga boleh yaa? sampe cus Rini aja bilang ngga berani," tambah @veluxxxxx.
Baca Juga: Celana Rayyanza Cipung Sobek Saat Duduk, Netizen: Anak Sultan Juga Manusia
"Iya, trus tangannya jg remet pipi adek. Sus aja ga berani gituin," ungkap @nungxxxxxx.
"Kayaknya cuma tangan nya yg pegang mulutnya deh, tapi arahan bibir lala mau cium jidad. cuma karna rayanza refleks kaget jadi muka nya ke atas," ujar @binaxxxxx.
"Jangan main sosor bibir la, bayik rawan virus," tulis @danexxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun