Suara.com - Kondisi selaput dara yang utuh kerap dijadikan tanda seorang perempuan masih perawan. Padahal hal tersebut tidak benar. Pakar seksual dokter Boyke Dian Nugroho menjelaskan bahwa selaput dara juga bisa robek bukan akibat hubungan seksual.
"Robeknya selaput dara itu tidak harus karena hubungan seks. Jadi robekan selaput dara bisa karena main sepeda, terbentuk ujung meja, menari balet, taekwondo, semua olahraga berat, kadang-kadang bisa mengakibatkan robekan," jelas dokter Boyke, dikutip dari tayangan video dikanal YouTube Sonora FM yang tayang pada Desember 2020.
Akan tetapi, robekan selaput dara akibat hubungan seks atau cedera karena aktivitas sebenarnya bisa dibedakan. Namun, menurut dokter Boyke, orang awam biasanya sulit membedakan.
"Robekan oleh karena aktivitas, di luar aktivitas seksual itu bisa dibedakan. Kalau robeknya karena hubungan seks biasanya robeknya amburadul. Tapi kalau robek akibat aktivitas itu biasanya tidak sampai amburadul. Artinya, kadang-kadang hanya robek saja sedikit," jelas mantan dokter kandungan tersebut.
Bahkan saat lakukan hubungan seks pun, laki-laki juga tidak bisa membedakan sensasi selaput dara yang sudah robek atau tidak.
Dokter Boyke mengatakan kalau kebanyakan hanya tenaga kesehatan yang bisa membedakan bentuk selaput dara yang robek berantakan atau pun tidak.
"Sebenarnya suami gak tahu. Karena harus dilihat kan seperti apa robekannya. Jadi kalau dia bukan dokter biasanya gak ngerti, ini robeknya full 100 persn amburadul atau separuh-paruh, yang penting buat dia kan enak aja," kata dokter Boyke.
Hal lain yang sering ditanyakan juga, pndarahan saat pertama kali hubungan seksual. Dokter lulusan fakultas Kedokteran Universitas Indonesia itu mengatakan kalau perempuan yang selaput daranya telah robek akibat kegiatan di luar seks, bisa alami pendarahan atau pun tidak ketika pertama kali hubungan intim.
"Tidak selalu orang yang masih perawan berdarah. Kalau dia robekannya tidak pada area yang mengandung pembuluh darah biasanya tidak berdarah walaupun masih perawan," pungkasnya.
Baca Juga: Desta Ngaku Pernah Masturbasi Hingga Enam Kali Saat Remaja, Emang Dampaknya Apa Sih?
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
5 Rekomendasi Toner untuk Wajah Kusam, Bikin Kulit Lebih Cerah dan Glowing
-
5 Essence Toner Lokal yang Ampuh Menghidrasi Kulit Kering Kerontang, Kulit Lembap dan Kenyal
-
6 Shio yang Bakal Beruntung Secara Finansial pada Selasa 20 Januari 2026
-
5 Rangkaian Skincare Finally Found You untuk Wajah Cerah dan Glowing Setiap Hari
-
Inspirasi OOTD Imlek 2026: Intip Warna Keberuntungan Biar Hoki dan Cuan Melimpah di Tahun Kuda Api
-
3 Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bali dengan Fasilitas Lengkap
-
Kalpana Kochhar, Perempuan di Balik Arah Kebijakan Global Asia Selatan dan Tenggara
-
Imlek 2026 Berapa Hari Lagi? Cek Tanggal Libur dan Cuti Bersamanya
-
Intip Rangkaian Skincare Manohara, Ternyata Pakai Produk Lokal Harga Terjangkau
-
5 Rekomendasi Foundation Ringan yang Tidak Bikin Wajah Terlihat Tua dan Cakey