Suara.com - Viral, anak kedua Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rayyanza Malik Ahmad alias Cipung dipaksa bangun untuk kerja dan jumpa fans. Pertanyaanya, bahaya gak sih paksa balita bangun tidur?
Momen Rayyanza dibangunkan oleh Sus Rini ini dibagikan akun Instagram @rayyanzatv, dilihat suara.com, Rabu (12/7/2023) tampak Cipung yang sedang tertidur di pangkuan pengasuhnya itu tertidur lelap mengenakan kaos berusaha dibangunkan.
Sus Rini awalnya hanya mencolek pipi balita berusia 1 tahun itu, lalu mengubah cara membangunkan dengan mengubah posisi gendongan ke arah bahu. Tapi menariknya, adik Rafathar Malik Ahmad itu sama sekali tidak merengek saat dibangunkan.
Bahkan Rayyanza tetap tidak bergeming saat Sus Rini memakaikan celana dan mengganti baju yang dikenakannya. Meski ekspresinya memperlihatkan, ia belum sadar 100 persen, tapi malah mengaku siap saat diajak bekerja.
"Siap, siap kerja. Siap?," tanya Sus Rini kepada anak asuhnya.
"Siap," jawab Rayyanza mantap dibarengi dengan anggukan.
Melihat ini banyak netizen yang mengaku prihatin dan kasihan anak balita itu sudah dibawa dan diajak bekerja. Apalagi ia dipaksa harus bangun dari tidur lelapnya.
"Kasihannya dek, hidupmu begitu berat menanggung tanggung jawab, meskipun orangtuamu sultan," komentar @dasad8705.
"Kok aku nggak tega ya lihatnya," ungkap @mi_racle6226.
Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Raffi Ahmad Bungkam Soal Perselingkuhan Syahnaz Sadiqah: Gue nggak pernah. .
"Apapun itu yang wajib cari nafkah adalah orangtua, mau sudah diatur jadwal tidur dan lain-lain, anak kecil tetap anak kecil biarkan menikmati masa kecilnya. Tolonglah Raffi dan Nagita nggak kekurangan harga, walaupun Rayyanza nggak ikut kerjapun," kata @ernaina02.
Melansir Parents, bayi dan balita butuh memiliki rutinitas waktu tidur yang teratur, tujuannya agar ia lebih rileks di tempat tidurnya. Apalagi konsistensi tidur sangat penting untuk anak-anak.
"Mereka butuh waktu tidur siang yang teratur, dan waktu tidur yang cukup untuk mengatur hormon siang dan malam, ditambah agar hati dan pikiran anak tetap merasa aman," ujar Penulis The Sleep Lady's Good Night, Sleep Tight, Kim West.
Spesialis Tidur Anak, Lisa Meltzer, Ph.D mengatakan jadwal tidur internal anak sangat penting untuk bantu anak mengantuk dan tertidur di waktu yang sama setiap hari.
"Jika jadwal terus berubah, seperti terbang bolak balik melintasi zona waktu setiap malam, tubuh jadi tidak tahu kapan harus tertidur," ungkap Dr. Meltzer.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal Sekelas New Balance Harga Rp100 Ribuan untuk Pelajar
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah