Suara.com - Pengantin baru sering kurang tidur karena aktivitas seksual yang intens di malam hari. Akibatnya, lubrikasi vagina jadi berkurang dan Miss V nyeri saat penetrasi penis atau Mr P. Ada gak ya solusi untuk masalah ini?
Dijelaskan Seksolog, dr. Haekal Anshari bahwa kurang tidur bisa mengurangi lubrikasi vagina atau pelumas alami Miss V tidak keluar maksimal. Ini karena saat tidak cukup tidur, perempuan jadi kurang sensitif terhadap rangsangan seks.
"Hal ini menyebabkan lubrikasi vagina berkurang. Sehingga terasa nyeri saat penetrasi, tidak bisa menikmatinya dan sulit mencapai orgasme," ujar dr. Haekal dalam konten edukasinya di Instagram dikutip suara.com, Sabtu (2/9/2023).
Adapun ketika cairan pelumas Miss V berkurang, vagina menjadi kering dan menimbulkan rasa sakit saat penetrasi. Tapi kurang pelumas alami ini juga bisa disebabkan karena kurangnya foreplay, menopause, stres, atau kondisi pasca melahirkan.
Ia menambahkan, jika kondisi ini dibiarkan terus menerus maka bisa menurunkan dan memadamkan gairah seksual, karena perempuan tidak bisa lagi merasakan kenikmatan hubungan seksual.
Fakta ini juga sesuai dengan pemaparan sejumlah penelitian yang menunjukan adanya hubungan kualitas tidur dan fungsi seksual.
"Gangguan tidur, khususnya gangguan pernapasan yang terjadi saat tidur atau obstructive sleep apnea (OSA), meningkatan risiko gangguan fungsi seksual pada lelaki dan perempuan," papar dr. Haekal.
Berikut ini tips dan cara cukup tidur saat sering berhubungan seks untuk pengantin baru yang bisa dilakukan:
- Hindari makan dan minum 3 jam sebelum tidur.
- Tidak konsumsi minuman berkafein sebelum tidur.
- Hindari berolahraga berat sebelum tidur.
- Jauhi gadget dan TV saat mau tidur.
- Atur suhu kamar yang sejuk dan atur cahaya agar tidak terlalu terang.
- Gunakan pakaian tidur yang longgar, berbahan katun, tidak terlalu wangi, dan nyaman.
- Melakukan hubungan seksual sebelum jam 11 malam dan bila perlu lakukan di pagi hari.
"Karena kualitas dan durasi tidur yang cukup mempengaruhi kuantitas dan bioavailabilitas hormon seksual yang diproduksi selama tidur malam," tutup dr. Haekal.
Baca Juga: Bikin Licin dan Enak, Pakai Pelumas Terlalu Sering Ternyata Ada Risiko Bahaya Buat Vagina?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok