Suara.com - Presiden Joko Widodo alias Jokowi kembali Doodle di akun media sosial pribadinya untuk memperingati Hari Batik Nasional pada 2 Oktober 2023. Dalam caption unggahannya, Jokowi menyampaikan kalau batik merupakan jendela kebudayaan Indonesia. Oleh sebab itu, batik menjadi wajah dan ciri khas Indonesia di mata dunia.
"Batik adalah jendela kebudayaan Indonesia. Melalui motif dan warnanya yang sarat filosofi, yang terpampang indah di atas bentangan kain dan telah diterapkan pula di berbagai medium, batik membawa wajah Indonesia ke hadapan dunia. Dengan segenap kelebihan dan keunikannya itu, keindahan batik bertahan melintasi," tulis Jokowi dalam akun resminya di platform X, Senin (2/10/2023).
Sementara itu, seperti hari-hari besar sebelumnya, Jokowi kembali mengunggah doodle dengan berbagai gambar unik di dalamnya. Doodle yang diunggahnya ini selalu menjadi perhatian warganet di setiap hari-hari besar.
Pada doodle Hari Batik Nasional ini, memperlihatkan beberapa orang yang tengah membatik. Salah satu hal yang menjadi sorotan yakni munculnya NCTzen dalam doodle Hari Batik Nasional. NCTzen yang biasa disebut Sijeuni ini terlihat ada di antara orang-orang yang tengah membatik.
Dengan memakai baju hijau tosca serta memegang light stick NCT, Sijeuni dalam doodle tersebut langsung menjadi perhatian khususnya para pecinta Kpop.
"Sijeuni di notice bapak Presiden Jokowi," tulis pemilik akun @nan*****1308.
"Woj saya salfok loh Pakde, ada Sijeuni bawa neobong pasti kau SMTown tuh wkwk," sahut akun @sif***sf.
"Mbak NCTzen abis nonton SMTown," tulis akun @aul*****sari.p
Bukan hanya salah fokus dengan sosok NCTzen, hal yang juga menarik perhatian pada doodle unggahan Jokowi ya itu kemunculan kucing oren alias Oyen. Pasalnya kucing oren ini selalu muncul dalam setiap doodle hari-hari besar.
Baca Juga: Izin Operasi Terbit, Hari Ini Jokowi Resmikan Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Dalam doodle Hari Batik Nasional ini, kucing oren tidak terlihat sendiri. Oyen terlihat bersama kucing lain berwarna hitam dan putih. Tidak hanya itu, ketiga kucing tersebut juga terlihat memakai kain batik yang dikalungkan di lehernya.
"Absen anabul dan oyen gang" tulis pemilik akun @mift*****?saqi_
"Oyen pake batik juga," tulis @san*****ayu.
"Oyen adalah signature," sahut akun @di***yn.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!