Suara.com - Edi Darmawan Salihin mengaku agama yang dianutnya berbeda dengan mendiang sang putri, I Wayan Mirna Salihin. Hal ini terungkap dalam wawancara yang dilakukannya di acara Karni Ilyas Club terkait kasus kopi sianida Jessica Wongso.
Sejumlah cuplikan video wawancara antara Karni Ilyas dengan Edi Darmawan kemudian viral di media sosial. Salah satunya seperti yang dibagikan oleh akun TikTok @/lapakpublik.
Dalam potongan video ini, ayah Mirna dan Karni Ilyas awalnya membahas tentang isu asuransi puluhan miliar yang diduga milik Mirna. Edi Darmawan kemudian menjelaskan bahwa dirinya sama sekali tidak menerima asuransi miliaran milik putrinya.
Edi juga membantah bahwa asuransi Mirna menembus puluhan miliar. Selain itu, dalam kesempatan ini, Edi juga sangat menyakini jika Jessica Wongso memang sosok pembunuh Mirna. Hal ini terlihat dari bukti-bukti yang dikumpulkan pihak penyidik, di mana Jessica dinilai Edi menjadi sosok paling bertanggung jawab atas kematian Mirna.
Tak hanya itu, Edi juga mengaku sudah berusaha untuk ikhlas dan melupakan soal tragedi kematian putrinya. Apalagi, peristiwa itu sudah 7 tahun berlalu, atau tepatnya terjadi pada 2016 silam.
Menurutnya, Mirna sudah bahagia di surga karena mendapatkan keadilan. Adapun keadilan yang dimaksud adalah vonis hukuman Jessica Wongso selama 20 tahun penjara.
Saat mengungkapkan rasa ikhlas inilah, Edi mengaku memiliki agama berbeda dengan Mirna. Ia mengaku merupakan seorang Muslim. Sedangkan putrinya beragama Kristen.
"Udah tujuh tahun ya (kasus kopi sianida Mirna). Om udah lupakan. Karena agama Mirna beda sama saya. Dia (Mirna) Nasrani, saya (menganut agama) Islam. Jadi dia (Mirna) sudah senang dengan Bapa di Surga," kata Edi Darmawah dalam pernyataannya, seperti dikutip Suara.com, Senin (9/10/2023).
Tak hanya membahas mengenai agama, Edi dalam kesempatan ini juga mengungkapkan kekesalannya dengan Netflix. Ia mengaku sudah ditipu oleh Netflix yang membuat film dokumenter "Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso".
Baca Juga: Beda Agama dengan Mirna, Apa Keyakinan Edi Darmawan Salihin Sebenarnya?
Menurutnya, pihak Netlfix sengaja mengadu domba rakyat Indonesia lewat film Jessica Wongso jelang Pemilu 2024. Bahkan, ia menilai bahwa film dokumenter yang dirilis Netflix itu sampai mengganggu Presiden Joko Widodo.
"Para netizen jangan mau dibodohi oleh Netflix. Netflix itu kaya. Saya sudah jelaskan yang punya Netflix itu adalah Jessica Wong orang Singapura. Dia punya Netflix. Nah si bule ini adventurer, kamera aja dia nyewa. Saya kena tipu sama dia," kata Edi Darmawan dalam akun YouTube Karni Ilyas Club.
"Akhirnya diadu domba gini kita bangsa Indonesia yang lagi masa politik ini. Janganlah. Sampai kita menganggu presiden kita yang baik itu, Pak Joko Widodo supaya dia menyelesaikan masa kerjanya, masa baktinya bisa bagus," lanjutnya.
Tag
Berita Terkait
-
Beda Agama dengan Mirna, Apa Keyakinan Edi Darmawan Salihin Sebenarnya?
-
Ulang Tahun ke-35, Jessica Wongso Dapat Ucapan dari Hotman Paris
-
Sosok Jessica Wong yang Disebut Edi Darmawan Ternyata Bukan Orang Netflix, Cuma Ngarang?
-
Ayah Mirna Jelaskan Netflix Adu Domba Jokowi vs Rakyat, Karni Ilyas Delongop Kena Mental
-
Namanya Ikut Disebut Ayah Mirna, ini Profil dan Biodata Eks Kapolri Tito Karnavian
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan