Suara.com - Selebgram sekaligus aktris Jennifer Coppen akhirnya resmi menikah dengan sang kekasih, Dali Wassink pada Selasa, (10/10/2023) kemarin. Akad nikah secara Islam pun digelar secara khidmat dan privat di kediaman Jennifer di Bali.
Meskipun hanya dihadiri oleh orang orang terdekat Dali dan Jennifer, namun resepsi pernikahan mereka pun tak kalah meriah. Jennifer pun memilih nuansa putih dan cokelat dalam acara pernikahannya yang digelar sejak siang hingga malam hari.
Balutan dress panjang dengan model sabrina dan jas berwarna cokelat ditambah bucket bunga kecil yang disematkan di saku jas membuat Jennifer dan Dali pun tampil begitu elegan di pesta pernikahan mereka.
Pernikahan Jennifer dan Dali ini pun sontak membuat heboh warganet. Pasalnya, keduanya diketahui sudah dikaruniai seorang putri cantik bernama Kamari Sky Wassink yang baru saja lahir pada Senin, 28 Agustus 2023 lalu. Kehamilan Jennifer pun diumumkannya saat ia masih berstatus sebagai pacar dari Dali Wassink.
Profil Jennifer Coppen
Nama Jennifer Coppen sendiri mulai dikenal publik dalam debut pertamanya di dunia akting saat berperan sebagai Cheryl di dalam sinetron Romeo dan Juminten pada tahun 2016.
Putri dari pasangan Richardo Benito Coppen dan almarhumah Hotimah Imaniar ini pun kembali menekuni dunia peran saat dirinya dipasangkan dengan Angga Yunanda dalam FTV Lope Mermaid in Love yang tayang tahun 2016. Sejak saat itu, bakat akting Jennifer pun mulai diperhitungkan.
Tak hanya di sinetron, Jennifer pun sempat merambah karir aktingnya di berbagai film, sebut saja seperti film Generasi Micin vs Kevin (2018), Habibie & Ainun 3 (2019), Generasi 90an: Melankolia (2020), dan Akad yang rilis pada tahun 2022 lalu. Jennifer juga pernah beberapa kali ikut bermain peran dalam serial web yaitu Negeri 5 Menara (2019), Pretty Little Liars (2020), dan Kisah untuk Geri (2021).
Bukan hanya karirnya sebagai aktris, Jennifer Coppen pun kerap kali disoroti soal gaya hidupnya dan kehidupan percintaannya. Saat mulai dikenal publik, Jennifer diketahui sempat berpacaran dengan aktor Naufal Samudra.
Baca Juga: Bagaimana Status Anak Jennifer Coppen yang Lahir Sebelum Ia Menikah? Begini Penjelasannya
Gaya berpacarannya dengan Naufal pun disoroti publik lantaran dianggap terlalu vulgar dan bebas. Namun, kisah cinta Jennifer dan Naufal hanya bertahan selama satu tahun. Keduanya pun memutuskan untuk berpisah dan menjalani hubungan pertemanan saja.
Jennifer pun juga beberapa kali diketahui berpacaran dengan pria blasteran sebelum akhirnya melabuhkan hatinya kepada sang suami, Dali Wassink. Kedekatan keduanya sempat terungkap lewat unggahan Jennifer di Instagram pribadinya @jennifercoppenreal20 saat ia dan Dali asyik berlibur di Labuan Bajo bersama teman-teman mereka di tahun 2022 lalu.
Jennifer pun diketahui memutuskan untuk pindah ke Bali dan membangun usahanya bernama Jenn's Skin.
Ia pun kerap kali mengunggah kesehariannya selama menjadi pengusaha di Bali. Berita mengejutkan pun datang dari Jennifer saat dirinya mengumumkan sedang mengandung buah hatinya yang saat itu usia kandungannya sudah menginjak 23 minggu pada Mei 2023 lalu.
Isu soal Jennifer hamil diluar nikah pun berhembus. Ia pun sempat membenarkan berita tersebut dan mengungkap bahwa ia sedang mengandung buah hatinya dengan sang kekasih, Dali Wassink.
Kontroversi pun muncul saat Jennifer dianggap menormalisasikan hamil di luar nikah dengan konten-kontennya di Tiktok, namun tak sedikit juga warganet yang menghargai keputusan Jennifer dan mendukung kehamilan Jennifer.
Berita Terkait
-
Bagaimana Status Anak Jennifer Coppen yang Lahir Sebelum Ia Menikah? Begini Penjelasannya
-
Sah Jadi Istri Dali Wassink, Jennifer Coppen Dianggap Benar Jalani Syariat Islam
-
Punya Anak Lebih Dulu, Jennifer Coppen Akhirnya Resmi Menikah dengan Dali Wassink
-
Jadi Hot Mom, Ini 10 Potret Jennifer Coppen Momong Baby Kamari
-
Motif Pembuangan Bayi Kembar di Berbah Sleman, Takut Ketahuan Orang Tua Hamil di Luar Nikah
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Rekomendasi Moisturizer Cream untuk Mengunci Kelembapan bagi Pemilik Kulit Kering
-
5 Rekomendasi Sepatu Mirip Puma Speedcat Ballet Versi Lebih Murah Rp100 Ribuan
-
4 Rekomendasi Pelembap Wajah dengan Kandungan Pencerah Alpha Arbutin Mulai Rp30 Ribuan
-
5 Referensi Cerita Liburan Sekolah di Rumah untuk Tugas Mengarang yang Anti Mainstream
-
Mau Kulit Lebih Sehat dan Bebas Jerawat? Ini Makanan yang Perlu Dihindari
-
Bye-bye Kerutan! Cek 7 Serum Lokal Ampuh yang Bekerja Seperti Suntik Botox
-
5 Rekomendasi Basic Skincare dr Tompi Versi Murah di Bawah Rp50 Ribu
-
Ramalan Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 3 Januari 2026, Cek Apakah Kamu Termasuk!
-
Parfum Evangeline Tahan Berapa Jam? Ini 7 Varian yang Wanginya Paling Awet
-
5 Sepatu Trekking Lokal Vibes Salomon Ori, Produk Dalam Negeri Kualitas Jempolan