Suara.com - Bagi seorang Make Up Artist (MUA) seperti Bubah Alfian, kualitas dan kebersihan kuas makeup atau brush makeup adalah hal vital. Jadi sangat wajib hukumnya tahu cara mencuci kuas makeup yang tepat.
Kualitas dan kebersihan kuas makeup tidak hanya bisa membuat orang yang dirias lebih nyaman dan tidak khawatir tertular bakteri hingga virus dari orang lain, tapi juga kenyamanan si MUA tersebut agar bisa memberikan hasil riasan lebih maksimal.
"Jadi sebelum beli, penting banget agar pilih kuas makeup yang berkualitas, jadi lebih kuat, bahkan handlenya enak nggak gampang copot dan mudah dibersihkan," ujar Bubah dalam rilis peluncuran brush makeup Aeris x Bubah Alfian 2.0 yang diterima suara.com, Jumat (13/10/2023).
Berikut ini tips dan cara mencuci kuas makeup agar tidak cepat rusak:
1. Jangan Cuci Satu per Satu
Alih-alih mencuci satu per satu kuah makeup di bawah keran, Bubah malah menyarankan untuk cuci makeup sekaligus yaitu dengan cara diratakan di atas genangan air.
"Kalau saya cucinya di rumah, biasanya air digunakan produk khusus pembersih makeup itu diratakan di atas wadah pipih," ujar Bubah.
2. Cara Mengeringkan Kuas Makeup
Bubah mengakui salah satu kendala brush setelah dicuci di bagian tengah bulu akan terlihat seperti bolong-bolong. Ini karena metode pengeringan yang tidak tepat, sehingga Bubah pilih membiarkan kuas makeup kering dengan sendirinya dibiarkan di atas wadah yang memiliki filter sehingga air jatuh ke bawah.
Baca Juga: Wajah Asli Yuni Shara saat Belum Kelar Makeup Disorot, Umur Tak Bisa Bohong: Tapi Masih Cantik!
"Kalau buru-buru biasanya aku taruh depan kipas angin, dengan posisi agak jauh. Tapi kalau nggak buru-buru, cukup di diamkan di ruangan dengan udara yang bersih," lanjut Bubah.
3. Jangan Rendam dengan Seluruh Gagang
Sebagai produsen kuas makeup, CEO sekaligus Co-Founder AERIS Beaute, Patricia juga ikut mengingatkan para pemilik rangkaian brush untuk tidak mencuci bersamaan dengan gagang kayu ikut terendam.
"Jadi bulunya saja yang dicuci. Kalau dikeringkan bisa digantungkan di atas menggunakan capitan. Kalau dicuci semua sama batang-batangnya, itu bakal gawat karena ada lem yang jika dilakukan terus menerus bulu bisa gampang rontok," timpal Patricia.
Sekedar informasi, berkolaborasi dengan Bubah Alfian dan Aeris resmi meluncurkan koleksi set kuas vegan dengan warna ikonik, serta punya kualitas 10 kali lebih lembut dari series sebelumnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
5 Rekomendasi Warna Lipstik untuk Bibir Pucat agar Tampak Lebih Segar
-
Promo Superindo Hari Ini: Katalog Diskon Terbaru 14-16 November 2025 Minyak hingga Popok
-
Beda Silsilah Keluarga Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi, Siapa Pantas Jadi Raja Solo?
-
Tema dan Link Download Logo Hari Guru Nasional 2025 Versi Kemenag: Format PNG, JPG dan PDF
-
5 Rekomendasi Cat Rambut untuk Hempaskan Uban Usia 50 Tahun ke Atas
-
4 Adu Potret Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi: Rebutan Jadi Raja Solo PB XIV
-
5 Rekomendasi Sampo Terbaik untuk Kulit Kepala Dermatitis Seboroik
-
Diam-diam Berjuang Keras, 5 Shio Diprediksi Hoki Besar di Akhir 2025
-
Siapa Saja Mantan Boiyen? Intip Perjalanan Cintanya Sebelum Jadi Istri Rully Anggi Akbar
-
10 Cushion Tahan Lama dan Tidak Oksidasi untuk Kondangan, Flawless!