Suara.com - Viral seorang driver ojek online (ojol) yang diduga melakukan penganiayaan terhadap customer berinisial A. Videonya ini beredar luas di media sosial hingga menjadi topik perbincangan hangat warganet. Rekaman berdurasi 1 menit 8 detik itu turut diunggah akun X @Heraloebss.
Dalam video yang sudah ditonton lebih dari 900 ribu kali itu, sang driver ojol memukul A dengan helm. Hal tersebut diduga dipicu oleh customer pria itu yang meminta driver berjaket kuning melakukan seks oral. Driver ini emosi dan berikut kronologi pemukulannya.
Kronologi Driver Ojol Pukuli Customer
Pemukulan itu diketahui terjadi di wilayah Tamalanrea, Makassar, Sulawesi Selatan pada Selasa (24/10/2023) sekitar pukul 10.00 pagi. Awalnya, seorang driver ojol menerima orderan, namun bukan untuk mengantar makanan atau mengambil barang.
Ia melalui pesan chat, justru diminta melakukan perbuatan tidak senonoh di kos-kosan sang customer. Driver ojol itu ditawari untuk menghisap alat kelamin customer yang sama-sama pria. Kemudian, si driver yang merasa kesal memilih berpura-pura mengiyakan.
Sang driver pun berangkat dan tiba di kos-kosan customer. Sesampainya di sana, ia kembali diminta untuk melakukan oral seks. Lalu, ia menaruh ponsel dengan kamera depan yang aktif. Customer itu tampak tersenyum seolah permintaannya akan dipenuhi.
Namun, dengan perasaan kesal, driver ojol langsung menghajar pemuda tersebut tanpa ampun. Ia memukuli A dengan menggunakan tangan hingga helm. Customer yang ketakutan itu tidak terlihat melawan dan kemudian berteriak histeris meminta tolong.
Pemukulan itu dibenarkan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Buntusu Polsek Tamalanrea, Ipda Muhammad Iqbal. Menurutnya, sang driver ojol murka karena diminta melakukan oral seks hingga berhubungan intim. Namun, keduanya kini dikabarkan sudah berdamai.
Baca Juga: Viral Video Markas PBB Indonesia Dibombardir Mortir Israel, Apa Kata TNI?
Respons Warganet
Video pemukulan driver ojol terhadap customer yang diunggah akun X @Heraloebss menerima banyak respon dari warganet. Tak sedikit dari mereka yang heran mengapa pemuda berinisial A itu meminta hal tidak pantas dan mendukung sikap sang driver tersebut.
"Udah senyum senyum seneng dikira mau diebruttt tahunya digeplaki helm," tulis seorang warganet.
"Udah kemplangiin aja, orang susah lagi nyari duit bikin masalah malahan," dukung warganet.
"Awalnya gue kesel, tapi pas tahu ceritanya , lanjut aja pak kasih pelajaran untuk menghargai orang," komentar salah satu warganet.
"Orang Makassar poeng, coba kau pikir seharian nda ada orderannya sekalinya ada orang homo minta di s*pongin. Kau memang t*lol. Im not homophobic for real, cuma kelakuan mu nda ada otak dan etika," komentar warganet lain.
Berita Terkait
-
Viral Video Markas PBB Indonesia Dibombardir Mortir Israel, Apa Kata TNI?
-
5 Fakta Selebgram Semarang Zhafira Devi: Gagal Buang Bayi yang Menangis ke Kloset, Ending Dibuang di Bandara
-
Viral Hujan Angin Porak-Porandakan Resepsi Pernikahan di Ponorogo: Tenda Roboh dan Tamu Bubar
-
Viral Bocah Bule Jadi Aktivis Pembela Lele di Bali, Publik Beri Saran Begini
-
Tampil di Acara Geng Cendol, Ternyata Segini Bayaran yang Diterima Rossa
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia