Suara.com - Baru-baru ini, profil Ravel Junardy sedang menjadi perbincangan publik usai konser band Metal BMTH (Bring Me the Horizon) yang berlangsung di Indonesia pada Jumat (10/11/2023)berakhir rusuh. Konser pun terpaksa diberhentikan di tengah acara.
Akibat peristiwa rusuh tersebut, banyak warganet yang penasaran dengan Ravel Junardy selaku pihak promotor konser BMTH. Nah untuk lebih jelasnya, simak berikut ini profil Ravel Junardy yang dirangkum dari berbagai sumber.
Profil Ravel Junardy
Diketahui, Ravel Junardy merupakan CEO Ravel Entertainment. Adapun Ravel Entertainment ini merupakan promotor musik yang sering menghadirkan musisi-musisi dalam maupun luar negeri untuk manggung di Indonesia.
Dalam dunia entertainment tanah air, nama Ravel Junardy memang sudah tak asing lagi. Bahkan, Ia tercatat sering menyelenggarakan beragam festival musik seperti Hammersonic dan Soundrenaline.
Pada tahun 2012 lalu, Ravel mendirikan Hammersonic Festival. Event ini dibuat untuk menghadirkan para pecinta music rock dan mental. Adapun terbentuknya Hammersonic ini berawal dari pertemuan Ravel Junardy dan Stevie Morley (Stevie Item).
Kedua orang tersebut melakukan perbincangan singkat yang kemudian menghasilkan ide untuk mendirikan sebuah event music rock dan metal bersekala internasional. Adapun event tersebut diberi nama Hammersonic.
Pada tahun 2016, Hammersonic juga pernah mendatangkan band posthardocore asal Inggris yakni Asking Alexandria. Bahkan pada Maret 2023 kemarin, Hammersonic festival berhasil mendatangkan band metal Slipknot.
Ravel juga baru-baru ini menjadi promotor BMTH yang mulanya berjalan lancar dan mendapat sambutan hangat. Namun sayangnya, konser band metal tersebut berakhir rusuh sehingga konser harus diberhentikan di tengah acara.
Baca Juga: Kacau Balau BMTH di Indonesia: Berhenti, Bubar, dan Dibatalkan
Setelah konser berhenti di tengah acara, penonton pun semakin ricuh dan brutal, bahkan sampai merusak fasilitas konser. Akibatnya, konser untuk hari ke-2 pun dibatalkan. Hal ini disampaikan langsung oleh Ravel melalui akun Instagram resminya @Ravel Entertainment (11/11/2023)
“Saya Ravel Junardy selaku promotor Ravel Entertaiment ingin mengklarifikasi dan memohon maaf sebesar-besarnya atas kekurangan setlist penampil di hari pertama dikarenakan kendala tepis," tulis Ravel.
"Dan dengan sangat menyesal kami menginformasikan bahwa show hadir kedua terpaksa dibatalkan," tambahnya.
Unggahan tersebut langsung mendapat berbagai komentar warganet mulai dari pro dan kontra. Demikian ulasan mengenai profil Ravel Junardy CEO promotor konser BMTH. Semoga informasi ini bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi
Berita Terkait
- 
            
              Profil Ravel Junardy: Pemilik Ravel Entertainment, Promotor Konser BMTH di Jakarta
 - 
            
              5 Cuitan Kocak Netizen Soal Konser BMTH yang Ricuh dan Gagal Tampil di Hari Kedua: Digantiin Aldi Taher Juga Gas!
 - 
            
              Profil Ravel Entertainment, Promotor yang Gagal Gelar Konser BMTH
 - 
            
              Kacau Balau BMTH di Indonesia: Berhenti, Bubar, dan Dibatalkan
 - 
            
              Profil Ikram Al Giffari, Kiper Timnas Indonesia U-17 yang Tampil Impresif Lawan Ekuador
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
 - 
            
              Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
 - 
            
              7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
 - 
            
              7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
 - 
            
              5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
 - 
            
              Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
 - 
            
              3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
 - 
            
              6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
 - 
            
              Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya
 - 
            
              Normalnya, Sehari Kentut Berapa Kali? Ini Kata Ahli Gizi soal Batas Jumlah yang Sehat