Suara.com - Soimah baru saja menggelar haul di kediamannya di Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta pada Jumat (24/11/2023). Haul yang menghadirkan ulama Muhammad Iqdam Kholid atau Gus Iqdam ini dibanjiri ribuan masyarakat yang memenuhi kediaman Soimah.
Dalam acara itu pula, Gus Iqdam membongkar rahasia Soimah yang mampu mengumpulkan kekayaan begitu besar dan cepat.
Tajir melintirnya Soimah memang sudah bukan rahasia lagi. Kendati begitu, pesinden ini dikenal tak mau menutup-nutupi kemampuan materialnya, pun tak ingin memamer-mamerkan hartanya.
Hal inilah yang menarik perhatian Gus Iqdam untuk mengulik harta kekayaan Soimah dalam pengajiannya.
"Masya Allah luar biasa jika ada orang pada bertanya, Soimah kok sugihe cepet? Opo duwe tuyul koyo mas Roni sing viral, opo koyo aku , koyo Jebor. Ini jawabannya," kata Gus Iqdam memancing penasaran masyarakat.
Dalam acara yang banyak ditayangkan secara live streaming di Youtube itu, Gus Iqdam menceritakan susah payahnya Soimah dan Koko, suami Soimah, untuk mencari nafkah.
"Soimah mau ke Jakarta, mau ke Bangkok atau mau ke mana, tapi di hati Soimah ia selalu ingat jasa yang membasarkan dirinya," ungkap pemilik Majlis Ta'lim Sabilu Taubah, Blitar ini.
Gus Iqdam pun membeberkan bahwa langkah Soimah menggelar haul untuk keluarganya ini juga menjadi salah satu faktor kenapa Soimah diberi kelancaran rezeki.
"Dan acara malam ini terbaik. Ini terbaik, ini hadiah terbaik Mas Koko dan Mbak Soimah untuk orang tuanya Mbak Soimah dan Mas Koko, hadiah terbaik ya seperti ini," jelas Gus Iqdam.
Baca Juga: Babysitter Wendi Cagur Kesurupan, Soimah Ngomel ke Setan hingga Menamparnya
"Cah nom-nom saiki nek pengin sukses sampai kayak gini, punya pendopo yang seperti ini, tingal dilihat Soimah itu sibuke kayak apa di tv. Kok masih sempat haul ndongake wong tua, nyelameti wong tuane, luar biasa bisa jadi contoh para artis lainnya," imbuh Gus Iqdam.
Sebagai tambahan, Gus Iqdam pun menjelaskan makna haul keluarga dan manfaatnya bagi seorang muslim.
"Info dari Rasulullah, info pust, A1, Knjeng Nabi bersabda kepada Sayyidina Ali: menyisihkan rezeki untuk bersedekah dan dihadiahkan kepada orang yang meninggal. Jika sudah seperti itu Allah memanggil malaikat untuk mengantarkan pahala kepada orangtuanya. Jadi yang kirim paket jika dianalogikan belanja online kurirnya ini malikat. Nggak main-main soal haul ini. Malaikat jadi kurir berkah langsung diantarkan," Gus Iqdam memaparkan.
Berita Terkait
-
Ketemu di Lampu Merah, Pengamen Waria Disawer Soimah dan Minta Tambah
-
Nikita Mirzani Belajar Nari dengan Soimah, Netizen: Auranya Bagus
-
Babysitter Wendi Cagur Kesurupan, Soimah Ngomel ke Setan hingga Menamparnya
-
Soimah Lihat Sapi Berkepala Anjing, Kini Dituding Pakai Hal Gaib untuk Sukses di Panggung Hiburan
-
Dituding Kaya karena Punya Pegangan, Soimah Santai: Iyain Aja
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
Terkini
-
Bisnis Kuliner Tumbuh Pesat, Chef Jerry Andrean: Konsistensi Bahan Baku Jadi Kunci untuk Bertahan
-
7 Bedak Padat Ringan untuk Usia 40 Tahun ke Atas yang Bikin Kulit Sehat
-
8 Rekomendasi Sepatu Terbaik untuk Pekerja Aktif dari Merek Lokal hingga Luar
-
4 Foundation dengan Formula Anti Aging, Cocok Dipakai Usia 40 Tahun ke Atas
-
7 Body Lotion untuk Memutihkan di Indomaret, Harga Murah Meriah
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari yang Empuk dan Ringan untuk Pemula
-
Link Download Logo Hari Guru Nasional 2025 Kemendikdasmen, Versi Berwarna dan Hitam-Putih
-
5 Rekomendasi Warna Lipstik untuk Bibir Pucat agar Tampak Lebih Segar
-
Promo Superindo Hari Ini: Katalog Diskon Terbaru 14-16 November 2025 Minyak hingga Popok
-
Beda Silsilah Keluarga Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi, Siapa Pantas Jadi Raja Solo?