Suara.com - Usai konflik yang terjadi pada beberapa minggu terakhir, baik pihak Israel dan Hamas sama-sama memulangkan tahanannya masing-masing. Terlihat beberapa video warga Palestina yang menjadi tahanan kembali bersama keluarganya.
Di sisi lain, beberapa masyarakat Israel juga dibebaskan. Bahkan, dalam beberapa video, beberapa warga Israel terlihat seperti enggan meninggalkan pasukan Hamas. Hal ini karena pasukan Hamas dinilai memberikan perlakuan baik kepada para tahanan.
Bukan hanya itu, dalam cuitan akun X Jurnalis asal Inggris Sulaiman Ahmed, ia membagikan surat warga Israel yang menjadi tahanan Hamas. Dalam surat tersebut, rupanya tahanan yang bernama Danyal itu mengucapkan terima kasih kepada pasukan Hamas.
Danyal mengaku, pasukan Hamas justru adalah orang-orang yang sangat baik. Bahkan, pasukan Gamas menunjukkan kemanusiaan kepada putrinya, Emilia yang juga menjadi tahanan.
“Untuk jenderal yang telah menemani saya dalam beberapa minggu, sepertinya kita akan berpisah esok hari. Tapi aku ingin mengucapkan terima kasih dari lubuk hati yang terdalam atas kemanusiaan luar biasa yang kalian tunjukkan kepada anak saya, Emilia,” terjemahan surat Danyal dalam cuitan akun @ShaykhSulaiman, Selasa (28/11/2023).
Tidak hanya itu, Danyal mengaku, putrinya itu mendapat perlakuan yang sangat baik dari Hamas. Bahkan, pasukan Hamas jadi seperti teman dan sosok tercinta bagi Emilia.
“Kalian seperti orang tua untuknya, mengundangnya ke ruangan kalian saat ia menginginkannya. Dia mengakui perasaan kalian seperti temannya, bukan hanya temannya, tetapi sosok yang tercinta dan baik,” sambungnya.
Selama menjadi tahanan, Danyal dan Emilia mendapat segala perawatan yang baik dari pasukan Hamas. Emilia juga diperkenalkan dengan berbagai makanan mulai dari permen, buah-buahan meskipun sebenarnya sulit untuk pasukan Hamas.
Oleh sebab itu, Danyal menuliskan rasa terima kasihnya. Pasalnya, selama di tahan justru putrinya diperlakukan bak seorang ratu.
Baca Juga: Dulu Dukung Kemanusiaan, Pengusaha Terkaya di Dunia Kini Bela Israel Musnahkan Hamas
“Anak-anak seharusnya tidak menjadi tahanan, tetapi terima kasih untuk kalian dan orang baik lainnya yang kami temui. Putri saya merasa seperti seorang ratu di Gaza,” ungkap Danyal.
Tidak hanya itu, selama ditahan Danyal justru merasa syukur atas kebaikan pasukan hamas. Apalagi, selama ditahan, putrinya sama sekali tidak alami trauma psikologis. Oleh karena itu, menjadi tahanan itu akan menjadi hal yang selalu diingat Danyal.
Ia juga berharap, suatu saat dirinya dan pasukan Hamas bisa menjadi teman baik di dunia. Danyal juga berdoa agar pasukan Hamas dan keluarganya bisa selalu diberikan kesehatan.
“Aku akan selamanya menjadi tahanan dengan rasa syukur karena dia tidak pergi dengan trauma psikologis. Aku selalu ingat kebaikan kalian yang diberikan di sini dengan segala kesulitan yang kalian alami dengan diri sendiri dan orang-orang yang menderita di Gaza. Saya berharap di dunia ini kita bisa menjadi teman baik,” tulis Danyal.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok