Suara.com - Setelah bercerai dengan Nathalie Holscher, komedian Sule kini tampak dekat dengan seorang wanita bernama Santyka Fauziah. Bahkan Santyka juga telah mengenal anak-anak Sule. Namun Santyka Fauziah apakah sudah menikah?
Sule mengungkapkan respon anaknya yang biasa saja dan bisa dikatakan mudah akrab saat pertama bertemu dengan Santyka Fauziah. Dalam hubungan ini selisih usia Sula dan Santyka Fauziah yang sangat jauh menjadi perdebatan publik.
Meski perbedaan usia keduanya yang terpaut jauh yakni 18 tahun, Sule mengaku tak begitu memusingkan hal itu. Dirinya memberi contoh seseorang yang beda usia hingga 30-an tahun namun bisa langgeng hingga maut memisahkan.
Terlepas dari kabar kedekatan mereka, tentu saja banyak warganet yang penasaran dengan sosok Santyka Fauziah yang kini dikabarkan akan menikah dengan Sule.
Mengenal Sosok Santyka Fauziah
Wanita yang disebut-sebut sebagai keturunan Arab ini merupakan kelahiran Rancakalong, Sumedang, Jawa Barat pada 18 Februari 1994. Saat ini, usianya telah menginjak 29 tahun.
Santyka merupakan alumni Akademi Kebidanan di STIKES Rajawali Bandung. Saat menempuh pendidikan tersebut ia mengaku menjalaninya sambil bekerja di salah satu bank swasta.
Kini Santyka lebih aktif membagikan kegiatan kesehariannya di media sosial dengan pengikut Instagram lebih dari 38 ribu dan 189 ribu pengikut di TikTok.
Belum diketahui apakah Santyka Fauziah sudah pernah menikah sebelumnya. Namun belakangan ini ia dikabarkan akan segera dinikahi oleh ayah Rizky Febian, Sule.
Baca Juga: BCL Resmi Lepas Nama Sinclair di Instagram Jelang Dinikahi Tiko Aryawardhana
Keduanya pertama kali memamerkan momen akrab saat melakukan siaran langsung di TikTok. Pada momen tersebut Sule berjanji akan menikah lagi untuk terakhir kalinya dengan Santyka.
Saat ditanya soal pernikahannya dengan Santyka Fauziah tahun depan, Sule pun seolah tak mau mengiyakan pertanyaan-pertanyaan tersebut. Ia lantas mengaku tidak ingin terburu-buru dan ingin menjalani hubungan mereka dengan santai.
Meskipun usia keduanya terpaut jarak 18 tahun, Sule tampak tidak trauma untuk kembali menjalin hubungan dengan wanita yang jauh lebih muda.
Seperti diketahui sebelumnya Sule gagal menjalin hubungan rumah tangga dengan Nathalie Holscher yang saat itu juga terpaut umur belasan tahun, yakni 16 tahun.
Sule juga mengatakan meski Santyka jauh lebih muda darinya, ia tidak merasa kesulitan untuk berhubungan dengan sosok Santyzka yang merupakan wanita pekerja keras dan berpemikiran lebih dewasa itu.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Alternatif New Balance 530, Harga Lebih Murah
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari 10K yang Empuk dan Ringan, Harga Terjangkau
-
Mengenal Apa Itu Parfum Feromon, Benarkah Bisa Bikin Lawan Jenis Tergoda?
-
10 Destinasi Pendakian Terbaik di Jawa Tengah untuk Petualang Sejati
-
Apa Saja Isi UU KUHAP yang Baru? Ini 14 Substansi Utamanya
-
20 Contoh Soal Ekonomi TKA SMA dan Jawabannya, Pemahaman Konsep Mikro, Makro dan Kerja Sama Ekonomi
-
5 Rekomendasi Sepatu Running Tahan Air, Rahasia Kuat Olahraga saat Musim Hujan
-
Kekayaan Rospita Vici Paulyn yang 'All-Out' Jadi Ketua Sidang Ijazah Jokowi
-
5 Rekomendasi Foundation di Bawah Rp50 Ribu untuk Remaja, Makeup Tampak Natural
-
5 Tinted Sunscreen di Bawah Rp40 Ribu, Solusi Warna Kulit Tidak Merata dan Noda Hitam