Suara.com - Pernikahan Egy Maulana Vikri dan Adiba Khanza, Minggu (10/12/2023) menjadi sorotan warganet. Banyak beredar mengenai video pernikahan Egy Maulana Vikri dan Adiba Khanza di berbagai media sosial.
Namun, satu hal yang mencuri perhatian warganet sendiri yakni gaun resepsi yang dikenakan oleh Adiba Khanza. Rupanya, gaun yang menjadi sorotan tersebut adalah karya dari artis sekaligus desainer ternama, Ivan Gunawan.
BACA JUGA: Gaun Adiba Khanza Karyanya Tuai Pujian, Ternyata Ivan Gunawan Tak Pernah Sekolah Fashion
Dalam unggahannya, Ivan Gunawan menuliskan kalau warna hitam dan putih yang dipilihnya dinilai cocok dengan kepribadian cantik Adiba Khanza.
Gaun resepsi pernikahan Adiba Khanza dinilai sangat anggun dan mewah. Gaun berwarna hitam-putih ini langsung menjadi pusat perhatian saat Adiba Khanza mengenakannya.
LIHAT JUGA: Gabungan Kekayaan Egy Maulana Vikri dan Adiba Khanza yang Baru Menikah, Pasangan Tajir!
“Membuat gaun pengantin mahakarya abadi dalam warna hitam dan putih untuk @adiba.knza yang menangkap esensi dari kepribadian cantiknya,” tulis Ivan Gunawan dalam caption unggahannya, Minggu (10/12/2023).
Pada gaun yang dikenakannya sendiri terlihat dress putih panjang dengan aksen hitam dari hitam mengelilingi bagian badannya. Di bagian atas hijabnya juga terdapat kain panjang menjuntai ke belakang dengan payet hitam senada gaunnya tersebut.
BACA JUGA: Asyik Ngobrol dengan Pratama Arhan Cs, Egy Maulana Cueki Adiba Khanza: Padahal Baru Nikah
Ivan Gunawan menuliskan, gaun tersebut memiliki arti keharmonisan perjalanan cinta Adiba Khanza. Gaun tersebut juga menjadi doa pernikahan Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri agar tetap harmonis dan bahagia.
“Semoga gaun ini melambangkan keharmonisan perjalanannya, dan semoga pernikahannya menjadi permadani kebahagiaan selamanya,” tutup caption Ivan Gunawan.
Gaun pernikahan tersebut mendapat banyak pujian dan komentar positif dari warganet. Beberapa menilai gaun tersebut membuat Adiba Khanza terlihat sangat pangling dan anggun. Bahkan, Adiba Khanza terlihat sangat berbeda dari penampilan sehari-harinya.
“Gaun hijab terbaik, keren banget Kak Igun,” tulis salah seorang warganet.
“Cantik, liat pakai hijabnya juga bagus gak berbelit-belit dan gak numpuk leher ini keren hijab simpel cantik,” tulis akun lainnya.
“Emang kalo karya super mega bintang gak pernah gagal, anggun banget Adiba pakai gaun dari Kak Igun,” sahut warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
5 Produk Daily Cream dari Viva, Ampuh Atasi Flek Hitam hingga Kulit Kering
-
5 Rekomendasi Lipstik OMG untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Wajah Cerah dan Tidak Pucat
-
7 Bedak Tabur yang Bisa Bantu Tutupi Flek Hitam, Tak Perlu Foundation Tebal
-
5 Pompa Air untuk Kedalaman 20 Meter, Harga Murah Mulai Rp1 Jutaan
-
Zodiak Leo Bulan Apa? Ini Fakta dan Kepribadian Si Raja Zodiak
-
Apa Pekerjaan Sabrina Alatas? Sosoknya Ramai Jadi Perbincangan
-
Saatnya Regenerasi Petani Muda, Karena Keberlanjutan Kopi Indonesia Dimulai dari Pendidikan
-
5 AC yang Dapat Terkoneksi Wi-Fi Mulai Rp3 Jutaan, Mudah Dikontrol dari Mana Saja
-
5 Body Serum Mengandung Niacinamide, Lawan Tanda-Tanda Penuaan Kulit
-
Pevita Pearce Pancarkan Aura Kebebasan dengan Koleksi SAYA 'Solara' dan Rambut Berkilau di JFW 2026!