Suara.com - Ada momen menarik di kala ulang tahun kedua dari anak Lesti Kejora dan Rizky Billar yang digelar pada Selasa (26/12/2023). Diketahui, momen ulang tahun tersebut dibarengi dengan diumumkannya pergantian nama anak Lesti dan Rizky.
Momen pergantian nama tersebut juga menggemparkan publik lantaran ultah anak pasangan pedangdut tersebut turut disiarkan ke publik dari lokasi kawasan Pondok Indah, Jakarta.
Lantas, siapakah nama anak Lesti Kejora dan Rizky Billar usai diubah namanya?
Kronologi perubahan nama anak Lesti-Rizky: dari Leslar jadi ini
Pasangan yang mendapat julukan Leslar tersebut mengejutkan tamu undangan lantaran tiba-tiba mengumumkan bahwa nama anak mereka telah diubah.
Adapun kala itu, Lesti mengumumkan bahwa anaknya yang semula bernama Muhammad Leslar Al Fatih Billar kini diubah menjadi Muhammad Levian Al Fatih Billar.
Nama Leslar disingkirkan dan kini diganti menjadi Levian melalui persetujuan Lesti dan Rizky.
“Sebenernya nama Levian ini udah ada pas dari abang lahir,” ungkap Lesti Kejora kala ditemui usai acara ultah anaknya.
Lesti ungkap alasan ubah nama anaknya
Baca Juga: Baru Terungkap, Rizky Billar Ungkap Lesti Kejora Pernah Keguguran saat Hamil Anak Ke 2
Lesti mengungkap bahwa ia dan Rizky sempat terbesit pikiran untuk menambah momongan.
Mereka sontak bingung memberi nama apa ke anak kedua mereka lantaran nama Leslar sudah dipakai untuk anak pertama. Akhirnya, mereka sepakat untuk melepaskan nama 'Leslar' dari anak mereka.
“Kakak tuh bilang, ‘Aduh, gimana ya? Masak nanti kalau ada adik-adiknya lagi, nggak pakai nama Leslar?’,” curhat Lesti.
Rizky menambahkan bahwa ia dan istrinya sempat mencari-cari nama yang berawalan huruf 'L' dan akhirnya tiba pada pilihan Levian.
“Nama Levian itu sebenernya terinspirasi dari nama-nama yang berawalan L. Saya tiba-tiba kepikiran aja gitu,” kata Rizky Billar menambahkan.
Rizky menjelaskan bahwa nama Levian mengandung makna yakni orang yang besar dan bertanggung jawab.
Berita Terkait
-
Baru Terungkap, Rizky Billar Ungkap Lesti Kejora Pernah Keguguran saat Hamil Anak Ke 2
-
Deretan Artis Hadiri Ulang Tahun Baby L Pakai Jersey, Ada Fuji, Aaliyah Massaid, Hingga Betrand Peto
-
6 Artis Ganti Nama Anak, Ada yang Karena Sakit dan Takut Cemburu
-
Bukan Cuma Ibu, Ayah Lesti Kejora Juga Dicibir Sombong di Acara Ultah Baby L Gara-Gara Ini
-
Maknanya Lebih Bagus, Rizky Billar Ungkap Arti Nama Baru Baby L
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Jepang Punya Pilihan Kuliner Halal, Wisatawan Tak Perlu Ragu Lagi Cicipi Hidangan Autentik
-
5 Jam Tangan Original Murah Ada Fitur Alarm dan Water Resistant
-
7 Day Cream Mengandung Anti Aging untuk Usia 30-an, Cegah Penuaan Lebih Awal!
-
3 Sumber Kekayaan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
-
Kolaborasi Kunci Sukses: Bagaimana 'Co-Branding 5.0' Mendorong Kebangkitan Sektor Pariwisata RI
-
7 Sunscreen untuk Kulit Berminyak Sekaligus Samarkan Flek Hitam, Cocok buat Remaja hingga Usia 40-an
-
Juaranya Sunscreen, Tetap Azarine
-
Bukan Sekadar Menginap: Ini Cara Baru Hotel Jadi Pusat Gaya Hidup Urban Terintegrasi
-
7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Mawar: Tahan Lama, Wanginya Bikin Orang Terpikat
-
5 Jam Tangan Casio Wanita Terbaik yang Murah, Stylish, dan Anti Air