Suara.com - Jennie BLACKPINK mendirikan perusahaan sendiri yang diberi nama Odd Atelier. Ke depannya, perusahaan ini akan bertanggung jawab atas semua kegiatan individu Jennie.
Diluncurkannya Odd Atelier sebagai perusahaan baru Jennie BLACKPINK mendapat sambutan hangat dari publik. Lantas, apa arti kata Odd Atelier yang menjadi nama perusahaan Jennie?
Menurut penuturan Jennie di acara "The Seasons: Lee Hyo-ri's Red Carpet", kata Odd Atelier memiliki arti yang begitu filosofis. Pelantun "You & Me" itu tak sembarangan memilih kata sebagai nama perusahaan.
Odd sendiri merupakan kata bahasa Inggris yang berarti aneh atau berbeda. Sementara Atelier berasal dari bahasa Prancis dan berarti lokakarya atau studio pribadi seorang seniman profesional.
Jennie berharap dua nama itu bisa menggambarkan tujuan dari kariernya ke depan. Musisi kelahiran 1996 itu ingin tetap berkarya meski mungkin dengan jalan yang "berbeda" dari kebanyakan orang.
"Nama itu menunjukkan keinginan saya untuk bekerja dengan baik di masa depan. Meskipun jalan yang saya ambil aneh (odd) atau berbeda," jelas Jennie dikutip dari SBS Star, Kamis (4/1/2024).
"Rasanya tidak nyata untuk berbagi semua ini dengan dunia untuk pertama kalinya. Saya senang bisa melakukan ini di depanmu," tutur Jennie lagi kepada penyanyi Lee Hyo Ri selaku host acara.
Jennie mengaku ingin lebih bebas dalam berkarya sehingga membuat perusahaan sendiri. Dia juga mengajak beberapa kru lamanya dari YG Entertainment untuk bergabung ke dalam Odd Atelier.
"Saya menginginkan lebih banyak kebebasan dan kemudahan untuk aktivitas solo saya. Itu sebabnya saya memulai sebuah perusahaan bernama Odd Atelier," jelas Jennie menambahkan.
Baca Juga: Kontrak Aktivitas Solo Member BLACKPINK dengan YG Entertainment Resmi Berakhir, Begini Detailnya
"Kru lama saya bergabung dengan saya dalam perjalanan ini. Bersama mereka, saya ingin melakukan semua pekerjaan saya di masa depan tanpa batasan apa pun," imbuhnya.
Dengan dibentuknya Odd Atelier, aktivias solo Jennie sudah tidak diurus oleh YG Entertainment. Sekarang YG hanya akan bertanggung jawab atas kegiatan grup BLACKPINK.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun