Suara.com - Momen Ustaz Solmed memamerkan rumah mewahnya yang dilengkapi dengan beragam fasilitas membuatnya dibanjiri pro dan kontra.
Tak sedikit yang menyentil gaya hidup hedon seorang pendakwah seperti suami April Jasmine itu. Perkara rumah mewah ini juga membuat kisruh tarif dakwah Ustaz Solmed kembali diungkit warganet.
Namun jauh sebelum berhasil membangun rumah mewah di kawasan Bogor tersebut, Ustaz Solmed pernah menghadapi permasalahan ekonomi. Bahkan saking kesulitannya, pendakwah kelahiran 19 Juli 1983 itu sempat berutang kepada istrinya sendiri sampai hampir setengah miliar Rupiah.
Hal ini seperti diungkap Ramzi dalam sebuah program televisi swasta. “Ya Allah, saya merinding membaca ini. Ustaz Solmed mencatat semua utang-utang Ustaz Solmed kepada istri tercinta,” ujar Ramzi di kanal YouTube Indosiar pada tahun 2021 silam.
“Bahkan ada yang jumlahnya mohon maaf, Rp350 ribu, ada yang Rp280 ribu. Total utang semuanya Rp396.377.000,” sambungnya, seperti dikutip pada Senin (8/1/2024).
Namun ternyata nilai utang Ustaz Solmed kepada April Jasmine lebih besar lagi dari itu, sebagaimana ditimpali oleh Irfan Hakim selaku pembawa acara yang lain.
“Ditambah Rp56 juta, jadi Rp442 juta,” ucap Irfan Hakim.
Semua penjelasan ini dibenarkan oleh April Jasmine, meski kemudian ibunda tiga orang anak itu meminta agar suaminya tidak memikirkan utang yang ada.
“Aku selalu bilang sama Ustaz, jangan dipikir utang, apa yang aku punya pakai aja,” tutur April Jasmine, apalagi karena memang selama ini dirinya masih aktif berbisnis sehingga tabungannya terus bertambah.
Baca Juga: Disorot Punya Rumah Mewah, Ustaz Solmed Pernah Hidup Susah sampai Utang ke Istri
“(Tapi) Ustaz bilang, ‘Enggak, aku catatin semua, kalau udah punya rezeki aku bayarin’,” kata April Jasmine melanjutkan.
Janji Ustaz Solmed pun terpenuhi. Kini kehidupan mereka sudah jauh lebih baik, hingga pendakwah dengan nama lengkap Sholeh Mahmoed Nasution itu berhasil membangun rumah mewah dengan banyak fasilitas, seperti sirkuit pribadi serta gym.
Berita Terkait
-
Disorot Punya Rumah Mewah, Ustaz Solmed Pernah Hidup Susah sampai Utang ke Istri
-
Kontras Rumah Lawas dan Baru Ustaz Solmed: Dulu Cuma Ukuran 3x4, Kini Bak Istana
-
Jawaban Ustaz Solmed Soal Komentar Netizen Pertanyakan Kekayaannya Bisa Bangun Rumah Mewah Jadi Sorotan
-
Punya Rumah Mentereng, Ini 6 Sumber Kekayaan Ustaz Solmed
-
Potret Fasilitas Mewah Rumah Ustaz Solmed, Lapangan Futsal hingga Salon Pribadi
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Lokal yang Nyaman untuk Flat Foot, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart