Suara.com - Bunga Citra Lestari (BCL) telah kembali ke Indonesia pasca ibadah umrah di Makkah dan liburan di sekitaran Arab Saudi. Dia langsung kembali bekerja dengan menjadi juri dalam kompetisi bernyanyi. Namun, istri Tiko Aryawardhana itu langsung kena semprot warganet saat membagikan potret kegiatannya bekerja.
Pasalnya, pada postingan BCL di Instagram terlihat kalau dirinya tak lagi mengenakan hijab seperti selama umrah. Pada postingan barunya di Instagram, penyanyi 40 tahun itu tidak hanya memamerkan rambutnya tapi juga kembali memakai pakaian dengan setelan minim.
Foto yang diunggah BCL sebenarnya untuk keperluan endorse dari brand fashion branded Gucci. Sehingga, ibu satu anak itu harus mengenakan berbagai produk merek tersebut seperti, blazer, tas, hingga alas kaki. Dia memakai blazer oversized yang dipadukan dengan celana pendek sepaha. Sehingga kaki jenjangnya terlihat jelas, terutama bagian paha.
"Fallin in love all over again," tulis BCL pada caption postingan tersebut, dikutip suara.com pada Selasa (16/1/2024).
Potret BCL nampak cantik dengan riasan wajah nude dan rambut cokelatnya yang dibiarkan terurai tanpa poni. Namun, alih-alih memuji kecantikan BCL, warganet justru sibuk mengomentari penampilannya yang tak lagi memakai jilbab padahal baru beberapa hari pulang umrah.
Tetapi, hal tersebut juga menimbulkan pro kontra sendiri di antara warganet.
"Knp hijabny lepas lg kak cantik," komentar warganet dengan akun @kamilxxxxx.
"Kan baru balik mekkah:(" kata kaun @aeroxxxxx juga.
"Baru umroh kmarin, minimal ketutup lah bajunya," saran akun @dianxxxxx.
Baca Juga: Ada Peninggalan Ashraf Sinclair, 9 Potret Rumah BCL dengan Beberapa Ruangan Baru
"Duh hidup2 @itsmebcl kenapa jadi lu pada netozem yang repot sih!! Mau dia ibadah kek mau dia pakai hijab kek itu hak pribadi masing2 ngapain pada komentar emg situ hidupnya udah bener common.... semua org yang hidup berhak menentukan jalannya udah bukan jaman siti nurbaya yg harus dipaksa2 woii think smart dikit lah klo komentar," timpal warganet @marcexxxxx.
"Hanya di Indonesia... nge cap orang hanya dari pake hijab atau tidaknya so pity!" sindir akun @erinxxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
-
Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
-
Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
-
7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
-
Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI