Suara.com - Kiesha Alvaro umur berapa? Pertanyaan ini mungkin ada di benak sejumlah warganet belakangan ini. Pasalnya, ia mengaku siap menjadi tulang punggung keluarganya usai Okie Agustina bercerai dengan Gunawan Dwi Cahyo.
Pernyataan tersebut dilontarkan oleh Kiesha Alvaro saat menjadi bintang tamu di konten YouTube Denny Sumargo. Kala itu, ia menceritakan soal kekhawatiran sang ibu jika jadi bercerai dengan Gunawan Dwi Cahyo.
Tak hanya membeberkan kecemasan ibunya jika tak lagi memiliki suami, Kiesha Alvaro blak-blakan membeberkan soal dirinya yang melarang sang ibu bekerja jika sudah resmi cerai dengan Gunawan Dwi Cahyo.
"Bunda awalnya bilang kalau nggak punya suami gimana? Karena aku nggak bolehin bunda kerja lagi. Jadi aku bilang, kalau bunda mau cari kerja tunggu ATM Keisha Rp0 baru Bunda bisa kerja," ungkap Keisha Alvaro.
Lantas, berapakah umur Kiesha Alvaro sekarang ini?
Pemilik nama lengkap Kiesha Alvaro Putra Sigit ini lahir pada 20 Mei 2004, sehingga kini usianya baru genap 19 tahun. Ia merupakan putra sulung Okie Agustina dan Pasha Ungu.
Sejak berusia 11 tahun, Kiesha Alvaro diketahui sudah mulai mencari nafkah dengan terjun ke dunia hiburan. Ia mengawali kiprahnya menjadi seorang bintang sinetron.
Beberapa judul sinteron yang pernah dibintangi oleh anak tiri Gunawan Dwi Cahyo ini meliputi Islam KTP, Aladdin, Sepatu Super, Bola Bolu, Si Jabrik, serta Ken Arok dan Ken Dedes.
Ia juga pernah bermain di sinetron Di Sini Ada Tuyul, Go BMX, Go BMX Season 2, Tuyul dan Mbak Yul Reborn Jeany dan Soun Miun, Tendangan Garuda Kun Anta, hingga Madun is Back.
Baca Juga: Kiesha Alvaro Kecewa dengan Gunawan Dwi Cahyo: Tiba-tiba Ada Pahlawan Kesiangan
Selain itu, Kiesha Alvaro juga pernah membintangi beberapa judul film, yaitu Brokenhearts, DJS the Movie: Biarkan Aku Menari, Love in Game, dan Siksa Neraka.
Berita Terkait
-
Kiesha Alvaro Kecewa dengan Gunawan Dwi Cahyo: Tiba-tiba Ada Pahlawan Kesiangan
-
Penampakan Rumah Gunawan Dwi Cahyo vs Pasha Ungu di Bogor, Bak Bumi dan Langit
-
Pernah Benci Pasha, Kiesha Alvaro Muak sampai Matikan TV saat Ungu Tampil
-
Intip Koleksi Sepatu Branded Kiesha Alvaro, Kini Siap Jadi Tulang Punggung Usai Sang Ibu Cerai
-
Pasang Badan Untuk Okie Agustina Hingga Ingin Belikan Rumah Untuk Sang Ibu: Ini Sumber Kekayaan Kiesha Alvaro
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Mulai Rp40 Ribuan, Ini 7 Bedak Ringan dengan SPF Tinggi yang Nyaman Dipakai Harian
-
5 Sepatu Lokal yang Nyaman untuk Flat Foot, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya