Suara.com - Umat Islam sudah memasuki bulan Rajab. Pada tanggal 10 Rajab, umumnya umat Islam akan menjalankan amalan sunnah 10 Rajab. Lantas, 10 Rajab hari apa?
Bulan Rajab mengacu pada penanggalan hijriah. Sistem penanggalan ini dihitung berdasarkan peredaran bulan mengelilingi bumi. Ada juga yang menyebut kalender hijriah sebagai kalender qomariah yang artinya bulan.
Jika kamu ingin tahu kapan tanggal 10 Rajab tahun 2024 atau 10 Rajab hari apa? Kita bisa merunutnya dari tanggal 1 Rajab yang jatuh pada hari Sabtu, 13 Januari 2024. Mari kita runut.
1 Rajab, jatuh pada Sabtu, 13 Januari 2024
2 Rajab, jatuh pada Minggu, 14 Januari 2024
3 Rajab, jatuh pada Senin, 15 Januari 2024
4 Rajab, jatuh pada Selasa, 16 Januari 2024
5 Rajab, jatuh pada Rabu, 17 Januari 2024
6 Rajab, jatuh pada Kamis, 18 Januari 2024
7 Rajab, jatuh pada Jumat, 19 Januari 2024
8 Rajab, jatuh pada Sabtu, 20 Januari 2024
9 Rajab, jatuh pada Minggu, 21 Januari 2024
10 Rajab, jatuh pada Senin, 22 Januari 2024
Maka, berdasarkan urutan tersebut di atas, 10 Rajab akan tiba besok, tanggal 22 Januari 2024.
Amalan 10 Rajab 2024
Pada 10 Rajab, umat Islam dapat melaksanakan amalan-amalan sunnah sebagai berikut.
1. Puasa Rajab
Pelaksanaan puasa Rajab dilaksanakan sebagai sebuah upaya untuk menghormati bulan-bulan utama, yakni Bulan Dzulhijjah, Muharram, Rajab, dan Sya'ban. Amalan puasa Rajab dijelaskan oleh Sayyid Muhammad Az-zabidi sebagai berikut.
Baca Juga: Bacaan Niat Puasa 10 Rajab 2024, Bacalah Malam Ini Sebelum Tidur
وكرِهَ بَعْضُ الصَّحَابَةِ رضوان الله عليهم أَنْ يُصَامَ شَهْرُ رَجَبَ كُلَّهُ حَتَّى لَا يُضَاهِيَ بِشَهْرِ رَمَضَانَ، وَلَوْ صَامَ مِنْهُ أَيَّامًا وَأَفْطَرَ أَيَّامًا فَلَا كُرَاهَةَ. وَالْأَشْهُرُ الْفَاضِلَةُ الشَّرِيفَةُ أَرْبَعَةٌ: ذُو الْحِجَّةِ وَالْمُحَرَّمِ وَرَجَبِ وَشَعْبَانَ، وَأَفْضَلُهُنَّ المُحَرَّمُ كَمَا سُبِقَ عَنِ النَّوَوِيِّ وَقِيلَ رَجَبٌ وَهُوَ قَوْلُ صَاحِبِ البَحْرِ، وَرَدَّهُ النَّوَوِيُّ كَمَا تَقَدَّمَ.
Artinya,"Sejumlah sahabat ridwanullahi alaihim (menyatakan makruh puasa) bulan (Rajab sebulan penuh agar tidak menyerupai Bulan Ramadhan). Namun, kalau seseorang mau berpuasa beberapa hari di Bulan Rajab dan tidak berpuasa beberapa hari, maka itu tidak makruh. (Bulan-bulan utama) yang mulia (itu) ada empat (Dzulhijjah, Muharram, Rajab, dan Sya'ban). Yang paling utama dari semua itu adalah Bulan Muharram sebagaimana penjelasan yang lalu dari Imam An-Nawawi. Ada ulama yang mengatakan bahwa yang paling utama adalah Bulan Rajab, yaitu pendapat penulis kitab Al-Bahr. Tetapi pandangan ini ditolak oleh Imam An-Nawawi sebagaimana uraian yang lalu,"
Selain keterangan di atas, pelaksanaan puasa Rajab juga mengikuti keterangan dari Imam Al-Ghazali berbunyi sebagai berikut.
وأما ما يتكرر في الشَهْرِ، فأوَّلُ الشَهْرِ وَأوَّسَطَهُ وَآخِرَهُ، وَوَسَطَهُ الْأَيَّامُ الْبَيْضُ، وَهِيَ الثَّالِثَ عَشَرَ وَالرَّابِعَ عَشَرَ وَالْخَامِسَ عَشَرَ. وَأَمَّا فِي الْأُسْبُوعِ، فَالِإِثْنَيْنِ وَالْخَمِيسِ وَالْجُمُعَةِ، فَهَذِهِ هِيَ الْأَيَّامُ الْفَاضِلَةُ فِي يُسْتَحَبُّ فِيهَا الصِّيَامُ وَتَكْثِيرُ الْخَيْرَاتِ لِتُضَاعَفَ أُجُورُهَا بِبَرَكَةِ هَذِهِ الْأَوْقَاتِ.
Artinya, "Hari utama dianjurkan puasa pada setiap pergantian bulan, yaitu hari awal, pertengahan, dan akhir bulan. Pertengahan bulan adalah ayyamul bidh, yaitu tanggal 13,14, dan 15. Sementara (hari utama dianjurkan puasa) pada setiap pergantian pekan, yaitu Senin, Kamis, Jumat. Itu semua hari-hari utama yang dianjurkan untuk diisi dengan puasa dan memperbanyak amal baik lainnya karena kelipatan ganjarannya sebab keberkahan waktu utama tersebut."
Dalam melaksanakan puasa Rajab, harus membaca niat puasa Rajab di malam hari sebagai berikut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Ketika Kisah Cinderella Diceritakan Kembali Lewat Balet Klasik Bernuansa Modern
-
Kulit Kusam Bikin Gak Pede? Ini Penyebab dan Solusi Jitu yang Bisa Kamu Coba
-
Modest Fashion Go International! Buttonscarves Buka Gerai Eksklusif di Jewel Changi
-
4 Tips Menyimpan Sunscreen agar Tak Cepat Rusak, Biar Tetap Efektif Lindungi Kulit!
-
Bapmericano, Tren Nasi Campur Kopi dari Korea yang Bikin Geger: Enak atau Aneh?
-
Kisah Istri Pengemudi yang Berdaya: Perjalanan Bu Tami dari Dapur Rumah ke Usaha Roti Laris
-
5 Rekomendasi Bedak Tabur Untuk Digunakan Sehari-Hari, Wajah Bebas Kilap
-
Cara Mengaktifkan Kembali BPJS Kesehatan yang Tidak Aktif dari Perusahaan, Cek Alurnya
-
4 Air Purifier untuk Membersihkan Udara di Rumah, Ukuran Mini Mulai Rp300 Ribuan
-
Apa Beda Gelar Hamengku Buwono, Paku Alam, Paku Buwono, dan Mangkunegara? Ini Penjelasannya