Suara.com - Ria Ricis resmi melayangkan gugatan cerai kepada suaminya, Teuku Ryan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 30 Januari 2024. Adapun kabar keretakan hubungan keduanya sudah berhembus sejak beberapa waktu lalu.
Gugatan yang dilayangkan Ria Ricis pun membuat sang Youtuber menjadi topik perbincangan hangat. Selain itu, beda sikap keluarganya dengan keluarga Teuku Ryan soal perceraian ini juga menerima sorotan dari publik.
Beda Sikap Keluarga Teuku Ryan dan Ria Ricis Soal Perceraian
Paman dan tante Teuku Ryan sempat buka-bukaan soal sikap Ria Ricis ke keluarga suami. Menurut sang paman, ibunda Moana itu memiliki pribadi yang kontras atau berbeda. Tepatnya saat berada di depan dan belakang layar.
"Kalau mengomentari Ria Ricis, yang jelas antara di depan layar dengan secara pribadi beda sekali," kata paman Teuku Ryan di kanal YouTube Ria Ricis.
Perbedaan perilaku Ricis di depan dan belakang kamera juga turut diungkapkan oleh tante Ryan. Ia menyebut Ricis orang yang baik dan sopan. Di mana berbeda dengan imejnya di depan publik yang petakilan.
"Saya lihat (Ricis) orangnya baik, sopan. Ria kalau ngobrol sama kita seperti ini, gak seperti yang kita lihat di YouTube dia," ungkap tante Teuku Ryan.
Sementara itu, sebuah video viral yang berlatar di salah satu acara televisi, seorang pria membeberkan salah satu penyebab Ria Ricis memilih untuk pisah dari Teuku Ryan. Orang ini diduga suami Ustazah Oki Setiana Dewi, Ory Vitrio.
Ory mengaku tidak tahu kabar bahwa Ria Ricis telah menggugat cerai ke pengadilan karena ia tengah berada di luar negeri. Namun, ia membenarkan Ricis dan Ryan dalam proses perceraian karena sebuah kesalahan yang fatal.
Baca Juga: Surprise Anniversary Ria Ricis dan Teuku Ryan Ternyata Settingan, Netizen: Sakitnya sampai Sini
Ia menyatakan bahwa Teuku Ryan diduga sudah lama tidak pernah menyentuh sang istri. Tepatnya sejak Ria Ricis melahirkan Moana. Hal ini pun, menurut Ory, mampu memperparah keharmonisan rumah tangga mereka.
"Memang lagi proses (cerai) karena udah fatal sih kesalahannya. Kan udah ramai di sosmednya. Dari lahiran sampai sekarang enggak disentuh-sentuh," ujar Ory Vitrio, mengutip video di Instagram @lambe__danu, Minggu (4/2/2024).
Ory juga menuturkan bahwa Ria Ricis sudah sering memberikan kode di media sosial soal nafkah batin yang tidak ia dapatkan dari Ryan. Ia bahkan menyebut Ria Ricis mengalami tekanan batin karena masalah rumah tangganya.
Tak hanya sampai disitu, Ryan juga disebut Ory sudah pernah dimediasi oleh keluarganya. Namun, hal ini gagal dan Ryan tetap tidak menjalani kewajibannya untuk memberikan nafkah batin atau memperjuangkan istrinya.
Mengetahui berbagai tudingan yang dilayangkan kepadanya, Teuku Ryan pun angkat bicara. Melalui akun Instagram-nya, ia mengaku ingin buka-bukaan soal perceraiannya itu. Namun, ada hal yang jadi penghalang.
"Boleh gak aku speak up? Tapi dia ibunya Moana. Mohon doanya saja yah untuk yang terbaik," tulis Teuku Ryan.
Berita Terkait
-
Nostalgia Teuku Ryan Sabet Gelar Juara di Balap Mobil, Ada Andil dari Ria Ricis
-
Surprise Anniversary Ria Ricis dan Teuku Ryan Ternyata Settingan, Netizen: Sakitnya sampai Sini
-
Tak Sentuh Istri Lebih dari Setahun, Tabiat Asli Teuku Ryan Dibongkar Ayah Mertua Ria Ricis
-
Adik Teuku Ryan Beberkan Perubahan Besar Sikap Sang Kakak Usai Nikahi Ria Ricis
-
Kepergok Ogah Disentuh Ria Ricis, Ekspresi Teuku Ryan Langsung Berubah Saat Sadar Kamera
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun