Suara.com - Ramadhan 2024 sudah di depan mata. Umat muslim akan memulai puasa pada Maret 2024 mendatang. Namun kapan libur awal puasa Ramadhan 2024?
Seperti tradisi di tahun-tahun sebelumnya, awal puasa Ramadhan akan dimulai dengan libur bagi anak sekolah. Libur ini biasanya mengakomodasi tiga hari pertama puasa. Namun, pemerintah belum mengeluarkan keputusan resmi soal kapan libur awal Puasa Ramadhan 2024.
Pasalnya, pemerintah baru akan menetapkan awal puasa Ramadhan 2024 melalui Sidang Isbat. Sidang tersebut baru akan digelar Maret mendatang menyongsong 1 Ramadhan 1445 H.
Prediksi Awal Puasa Ramadhan
Meskipun tanggal puasa Ramadhan belum resmi ditetapkan, lantaran ketetapan jadwal puasa Ramadhan biasanya ditetapkan dalam sidang isbat. Meskipun demikian, ada sejumlah prediksi yang dapat menjadi acuan sementara.
Salah satunya adalah Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga Menteri yang memuat Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, SKB ini dapat dijadikan gambaran kapan pelaksanaan jadwal puasa Ramadhan 2024 di Indonesia.
Kalender Hijriah merupakan sistem yang digunakan oleh umat muslim sebagai penanggalan untuk menentukan tanggal dan bulan terkait ibadah.
Selain itu, penanggalan melalui kalender Hijriah digunakan sebagai acuan hari-hari penting bagi umat muslim, mulai dari puasa Ramadhan, Ayyamul Bidh, Hari Raya Idul Fitri serta Idul Adha, dan lain-lain.
Berdasarkan dalam kalender Hijriah Indonesia 2024 yang disusun oleh Direktorat Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kementerian Agama (Kemenag) RI, awal puasa Ramadhan 2024 jatuh pada tanggal 12 Maret 2024 dan berakhir pada 9 April 2024.
Baca Juga: Manfaat untuk Kesehatan dari Konsumsi Kurma Selama Bulan Puasa
Sedangkan Lebaran diprediksi jatuh pada 10 April 2024 (jika puasa berlangsung selama 29 hari) atau 11 April 2024 (jika puasa berlangsung selama 30 hari).
Awal Puasa 2024 Menurut Muhammadiyah
Sementara itu, jadwal awal puasa Ramadhan yang dikeluarkan oleh pemerintah berbeda dengan yang ditetapkan oleh Muhammadiyah.
Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah secara resmi menyebarkan kalender resmi tahun 2024, yang menetapkan bahwa 1 Ramadhan 1445 H pada Senin, 11 Maret 2023, dan 1 Syawal 1444 H pada Rabu, 10 April 2023.
Perbedaan ini disebabkan oleh karena pemerintah melalui Kementerian Agama RI masih menggunakan metode Imkanur Rukyah 2 derajat.
Sedangkan, Muhammadiyah menggunakan metode hisab wujudul hilal, yang sudah lama dijadikan dasar untuk menentukan awal bulan dalam kalender Islam Muhammadiyah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas
-
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
-
5 Rekomendasi Sepeda Ban Besar yang Nyaman dan Mudah Dikendarai Lansia
-
Apa Manfaat Whip Pink yang Beredar di Pasaran? Pahami Kegunaannya
-
Profil Ressa Rizky Rossano, Menanti Panjang Diakui Sebagai Anak Denada
-
6 Sabun Cuci Muka Wardah: Cocok untuk Pekerja Milenial, Cerahkan untuk Kulit Kusam
-
Zodiak Cinta 2026: Cara Seru Gen Z Ngobrolin Hubungan Tanpa Drama
-
Kenapa Whip Pink Disebut Gas Tertawa N2O? Kenali Bahaya Jika Disalahgunakan
-
Mudik Gratis Pulang Basamo 2026 Kapan Dibuka? Simak Jadwal, Cara Daftar dan Linknya