Suara.com - Gaya busana Olla Ramlan terlihat bak mahasiswi dibanding sebagai ibu tiga anak. Dalam postingan terbaru, perempuan 44 tahun ini terlihat pede tampil kasual sambil menenteng tas mewah.
Setelah dua kali gagal membina rumah tangga bercerai dengan Alex Tian pada 2010, disusul bercerai dari Muhammad Aufar Hutapea pada 2012, Olla Ramlan semakin tampil percaya diri bahkan ia terlihat lebih awet muda.
Ini terlihat dari unggahannya Instagramnya baru-baru ini, dilihat suara.com, Kamis (7/3/2024) tampak ia tampil cantik mengenakan outfit serba hitam, terdiri dari celana jeans dan kaus lengan panjang hitam yang menunjukan tubuh semampainya.
Lantaran sudah berhijab, Ola Ramlan juga pilih mengenakan pashmina biru dongker. Bahkan ia juga bak mahasiswi karena pilih mengenakan sepatu hitam bertali yang biasanya digunakan siswa sekolah.
Namun yang cukup menarik perhatian yaitu tas biru dongker yang dikenakan Olla, jadi satu kesatuan outfit dengan hijab pashmina yang dikenakan perempuan kelahiran Banjarmasin, 15 Februari 1980.
Tas medium itu termasuk dalam jenis Hermes Kelly danse bleu sapphire lizard with gold hardware. Menurut situs ginza xiaoma, tas itu dijual dengan harga 238.000 dolar Hongkong atau setara Rp 476 juta.
Olla Ramlan berulang tahun ke-44
Olla Ramlan baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-44. Pada hari spesialnya ini, ibu tiga anak tersebut menggelar sebuah pesta yang dihadiri para sahabat artisnya.
Pesta ulang tahun Olla Ramlan pun mencuri perhatian, sebab terlihat dirinya sengaja mengusung glamour elegan untuk perayaan ini. Terlihat seluruh tamu yang hadir, termasuk dirinya mengenakan blazer dengan gaya masing-masing.
Baca Juga: 5 Tas Hermes Syahrini yang Serupa Tapi Beda Warna, Rela Keluarkan Kocek Miliaran untuk Satu Koleksi!
Pada hari ulang tahunnya, Olla Ramlan tampil cantik dengan setelan blazer hitam bergaris dan celana panjang senada. Sementara untuk innernya, ia memilih atasan putih mewah dihiasi batuan silver.
Bukan cuma itu, artis berhijab ini juga tampak menutupi rambutnya dengan ciput hitam yang ditutupi headpiece rumbai silver bak Cleopatra yang elegan. Melengkapi penampilannya, mantan istri Aufar Hutapea ini menambahkan heels hitam blink blink.
Pada kesempatan ini, Olla Ramlan juga menenteng tas Hermes Birkin seharga Rp2,3 miliar, dengan tipe B25 emerald shiny porosus crocodile with gold hardware. Tas berharga fantastis berwarna hijau ini membuat penampilannya makin terlihat mewah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
-
Siapa Artem Dolgopyat? Pemimpin Atlet Israel yang Bakal Geruduk Jakarta
-
Seruan Menggetarkan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
Terkini
-
Berapa Kekayaan Eks Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis? Anaknya Ditangkap Akibat Curi Sepatu di Masjid
-
Ironis, Anak Eks Wali Kota Cirebon Ditangkap Gegara Curi Sepatu di Masjid Usai Ayah Terjerat Korupsi
-
5 Rekomendasi Parfum untuk Pengantin Wanita yang Tahan Lama Mulai Rp50 Ribuan
-
Kilas Balik Perjalanan Cinta Syifa Hadju, Kini Berlabuh pada El Rumi
-
5 Rekomendasi Moisturizer Penghilang Chicken Skin, Kulit Halus Impian Jadi Kenyataan!
-
Dari Mana Nama 'Tolpit'? Kue Tradisional Bantul yang Kini Jadi Warisan Budaya Takbenda
-
5 Skincare untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas, Harga Mulai Rp60 Ribuan
-
Panduan Lengkap Cara Mendaftar Global Sumud Flotilla untuk Berlayar ke Gaza
-
Dokter Tifa Ahli Apa? Komentari Kondisi Kulit Jokowi dan Iriana yang Dinilai Janggal
-
5 Fakta Cesium-137 di Cikande, Radiasi Berbahaya Butuh Waktu 30 Tahun untuk Hilang