Suara.com - Serba-serbi gaya busana Nagita Slavina selama liburan di Jepang seolah tak pernah gagal menarik perhatian. Ada saja barang Nagita Slavina yang berhasil menuai atensi netizen di media sosial.
Kali ini netizen dibuat ramai dengan baju yang dikenakan oleh Nagita Slavina saat berkunjung ke Universal Studios Jepang bersama rombongan. Beberapa netizen bingung ketika melihat model baju Nagita Slavina. Wah, kenapa ya?
Dilihat dari berbagai unggahan di media sosial, Nagita Slavina tampil cantik dalam balutan busana warna cerah ketika menikmati waktu di Universal Studios Jepang. Istri Raffi Ahmad itu juga memakai bando lucu khas Disney.
Busana Nagita Slavina kemudian diulas oleh akun Instagram fanpage_nagitaslavina. Dari penelusuran akun tersebut, diketahui bahwa baju luaran yang dipakai Nagita Slavina berasal dari label mode Jepang, Sacai.
Baju model coat dengan penutup kepala itu dijual oleh Sacai dengan nama Melton Layered Hooded Coat. Tentu saja coat ini terdiri dari bahan-bahan yang dibuat berlapis khas koleksi Sacai.
Untuk urusan harga, baju Nagita Slavina yang satu ini lagi-lagi jauh dari kata murah. Pasalnya koleksi tersebut dijual dengan harga Rp30,4 juta di situs modesens. Cukup mahal, bukan?
Netizen kemudian heboh menanggapi baju Nagita Slavina yang harganya kembali menyentuh angka puluhan juta Rupiah. Berbagai komentar diberikan netizen soal busana ibu dua anak itu.
"Diselimuti kekayaan tidak bakal kedinginan, walaupun buka-bukaan di tengah salju," kata salah satu netizen. "Bajunya baru dipakai lagi," sahut yang lain. "Bajunya bisa ngisi bahan bangunan rumahku," tulis netizen.
Di sisi lain, ada juga netizen yang fokus menyoroti model baju Nagita Slavina. Ada netizen yang mengaku bingung melihat konsep baju unik Nagita karena terlihat bertumpuk.
Baca Juga: Cipung Tak Mau Terima Mainan Baru yang Belum Dibayar, Netizen: Didikan Komandan Rini
"Iki klambi model opo to Mbak Giiii. Aku bingung nyawang ket ngendi (Ini baju model apa Mbak Gi. Aku bingung ngeliatnya)," celetuk salah satu netizen. "Konsep tumpuk-tumpuknya gimana itu si Sacai," tandas yang lain.
Selain coat Sacai ini, Nagita Slavina juga mengenakan baju lain yang juga mahal ketika liburan di Jepang. Di antaranya jaket Sandro seharga Rp9,3 juta dan jaket Moncler seharga Rp33,4 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?
-
5 Sampo Jepang untuk Atasi Rambut Rontok dan Uban Usia 40 Tahun ke Atas