Suara.com - Momen Ratna Sarumpaet dicegat oleh para pecalang atau petugas keamanan desa adat Bali viral di media sosial. Aktivis yang juga merupakan ibu aktris Atiqah Hasiholan ini dicegat lantaran keluar rumah menggunakan mobil saat perayaan Hari Raya Nyepi.
Sebagaimana diketahui, saat Nyepi seluruh masyarakat yang tinggal di Bali termasuk para wisatawan tidak diperbolehkan untuk beraktivitas di luar rumah. Segala aktivitas akan dihentikan, termasuk menggunakan motor, mobil, atau alat transportasi lainnya.
Melansir dari unggahan akun X @/julioulquiorra_, tampak momen ketika mobil yang dikendarai oleh seorang pria bersama Ratna Sarumpaet dikerumuni oleh para pecalang. Melalui unggahan ini, juga terlihat potret jelas Ratna Sarumpaet yang duduk di bangku depan sebelah sopir.
Diketahui bila kejadian ini terjadi di Jalan Pantai Berawa, Desa Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. Saat itu, Ratna Sarumpaet yang menumpangi mobil bernomor polisi B 2760 SOC mengaku tak mengetahui jika hari ini Nyepi sehingga keluar rumah untuk mencari ATM.
"Kejadiaan di Tibubeneng nih. Ada yang pergi bawa mobil saat Nyepi. Eh tapi kok muka ibunya kayak enggak asing ya? Hm kayak pernah lihat di mana gitu," tulis pengunggah foto dikutip Senin (11/3/2024).
Foto ini sontak saja menyita perhatian dari publik. Beragam komentar negatif dilontarkan oleh publik saat melihat kejadian Ratna Sarumpaet dicegat oleh pecalang lantaran berkendara saat perayaan Nyepi. Tak sedikit warganet yang turut menyinggung kontroversinya sebelum ini.
"Ini orang kenapa sih dari dulu problematic banget enggak diobati? Sehari aja lho cuma 24 jam, hargai sekitar kok enggak bisa," komentar warganet.
"Nih nenek oplas emang suka cari sensasi. Itu lagi sama brondongnya mau bulan madu di Sangeh," timpal warganet.
"Pongah sajan. Lupa kali ya, terus berasa turis pasti diizinkan. Cek ombak," imbuh warganet.
Baca Juga: Ratna Sarumpaet Kena Tegur Pecalang, Berkendara Naik Mobil Saat Hari Raya Nyepi di Bali
"Blacklist aja ini ibu-ibu dari semua kota. Bikin huru-hara aja anj," ujar warganet.
"Wft berani sekali beliau. Apa emang enggak tahu kalau Nyepi ya," kata yang lain.
"Aduh berulah lagi ibu ini," tambah yang lain.
"Celuluk satu ini selaalu deh bikin huru-hara,"komentar warganet lainnya lagi.
Berita Terkait
-
Ratna Sarumpaet Kena Tegur Pecalang, Berkendara Naik Mobil Saat Hari Raya Nyepi di Bali
-
Apa Arti Rahajeng Rahina Nyepi? Ini Contoh Ucapan Hari Raya Umat Hindu
-
Apakah 11 dan 12 Maret 2024 Libur Awal Ramadhan? Bersiap Liburan Panjang1
-
40 Quote Hari Raya Nyepi 2024, Kirim ke Semeton Sebelum Catur Brata Penyepian
-
6 Tokoh Ini Seakan Menghilang di Pilpres 2024, Padahal di Pemilu 2019 Kerap Tampil Galak
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
5 Rekomendasi Bedak yang Wudhu Friendly: Mudah Dibersihkan dan Tak Menutup Pori
-
3 Rangkaian Skincare Wajah Milik Denny Sumargo, Cocok untuk Pria Aktif
-
Youth Break the Boundaries Wrapped 2025: Setahun Merajut Kepemimpinan Global Anak Muda
-
7 Sunscreen Terbaik untuk Kulit Berminyak dan Kusam: Tidak Lengket, Harga di Bawah Rp50 Ribu
-
Bibir Kering dan Pecah? Waspada, Tubuh Sedang Kekurangan Salah Satu dari 7 Vitamin Ini
-
Doa Gantikan Kembang Api, Swara Prambanan 2025 Tutup Tahun dengan Hati
-
5 Merek Vitamin D3 + K2 1000 IU Terbaik, Solusi Tulang Kuat Modal Rp30 Ribuan
-
7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
-
7 Sepatu Trekking Lokal Mirip The North Face Ori, Kualitas Dunia Harga Merakyat
-
Cari Parfum Lokal yang Halal? Ini 5 Rekomendasi yang Wanginya Enak dan Tahan Lama