Suara.com - Lucinta Luna menjadi salah satu artis yang dikenal kerap menjalankan operasi plastik. Bahkan, dirinya diketahui telah menjalankan berbagai operasi plastik di berbagai negara baik Korea Selatan hingga Thailand.
Meski demikian, tidak bisa dipungkiri kalau beberapa operasi yang dijalankannya tidak sempurna. Bahkan, Lucinta Luna mengaku, saat operasi plastik yang dilakukan di Korea Selatan, membuat penampilan hidungnya menjadi kurang menarik sehingga ia sempat alami mental breakdown karena banyaknya cibiran netizen.
“Aku pernah gagal saat itu, dan pertama kali rasanya kayak benar-benar breakdown. Apalagi satu Indonesia dengan muka yang baru ngomongnya ‘Kok jadi begini, cantik dulu, balikin yang dulu’. Aku sampai enggak mau keluar rumah,” kata Lucinta Luna dalam konferensi pers, Jumat (15/3/2024).
Oleh sebab itu, Lucinta Luna akhir memutuskan lakukan operasi plastik lagi untuk merevisi hidungnya di Thailand. Meski mengeluarkan biaya yang tidak murah, bagi Lucinta Luna penampilan yang sempurna adalah harga dirinya.
Meski demikian, dalam proses operasinya itu juga tidak mudah. Pasalnya dalam perbaikan hidungnya ini, Lucinta Luna menggunakan teknik open rhinoplasty bersama dokter spesialis hidung, Dr Kosit Eiowchai.
Lucinta Luna mengaku, sebab pernah gagal itu membuatnya harus menyiapkan mental yang kuat. Apalagi, teknik yang digunakan baru. Dengan teknik yang dipilihnya ini, ia menggunakan tulang iganya dan di pasang di hidungnya
“Yang pertama itu pasti siapin mental dulu karena operasi beda banget sama zaman dulu. Kalau dulu aku nggak cocok jadi malah kayak Pinokio. Kalau ini dari tulang iga sendiri yang dipotong dari bawah payudara, dan operasi selama 12 jam. Jadi operasi mengikis tulang iga lalu dipindahin ke hidung aku,” ungkap Lucinta Luna.
Bukan hanya prosesnya yang panjang, dalam tahap penyembuhannya juga tidak mudah. Sosok yang akrab disapa Ratu Salome ini juga harus pantang untuk terkena alkohol, asap rokok, bahkan hingga bulu kucing.
Lucinta Luna sampai rela meninggalkan 12 kucing di rumahnya demi menjaga hasil operasi tersebut. Alhasil, ia memilih menetap di apartemen selama 3 bulan lamanya.
Baca Juga: Gerah Dituding Operasi Plastik, Amanda Manopo Jelaskan Penyebab Bentuk Pipinya Jadi Tirus
“Untuk pantang nggak boleh ngerokok, terus alkohol, asap rokok juga nggak boleh. Lebih istirahat aja di rumah sama minum antibiotik yang disesuaikan dengan anjuran. Sama satu lagi bulu kucing aku kan di rumah banyak 12 kucing karena suka binatang. Dr. Kosit minta aku pulang ke Indo jangan ke rumah karena pasti kena bulu kucing. Jadi aku sewa apartemen selama 3 bulan,” sambungnya.
Meski banyak hal yang harus dilakukannya, Lucinta Luna juga puas dengan hasil yang diberikan. Ia mengatakan, hidungnya kini sudah sangat cantik dan tidak perlu menggunakan shading saat make up. Kepuasannya ini juga membuat Lucinta Luna mengaku, sudah tidak ingin merubah bentuk wajahnya lagi.
“Kan ada yang bilang takut ketagihan karena operasi mulu. Tapi bagi aku kalau operasinya bagus dan nggak main-main dan tepat ya cukup sih,” jelasnya.
Tentang Open Rhinoplasty
Terkait open rhinoplasty yang dilakukan Lucinta Luna sendiri memang menjadi salah satu operasi plastik yang rekomendasi. Dr. Kosit mengatakan, open rhinoplasty cukup tahan lama dan dapat membuat pasien juga melihat permasalahan hidungnya sendiri.
"Saya ingin masyarakat memahami perbedaan mengapa rekonstruksi terbuka lebih baik dan tahan lama. Juga agar pasien memahami apa yang menjadi permasalahan dan keinginan dari hidungnya sendiri," ujar dokter asal Thailand yang sudah tangani open rhinoplasty selama 10 tahun tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?
-
5 Sampo Jepang untuk Atasi Rambut Rontok dan Uban Usia 40 Tahun ke Atas