Suara.com - Harvey Moeis menambah panjang daftar pengusaha yang menjadi tersangka dugaan kasus korupsi timah yang merugikan negara sampai Rp271 triliun. Sebelumnya crazy rich PIK Helena Lim juga dijerat Kejaksaan Agung akibat kasus yang sama.
Sontak kedua sosok yang dikenal konglomerat ini menuai sorotan, apalagi karena Harvey dan Helena ternyata sama-sama memiliki hobi mengoleksi kendaraan mewah dengan harga selangit.
Bahkan di garasi keduanya sama-sama tersimpan supercar yang jelas membuat banyak masyarakat terperangah. Seperti apakah koleksi kendaraan Harvey dan Helena?
Koleksi Mobil Mewah Helena Lim
Deretan kendaraan fantastis di kediaman Helena Lim pernah disorot oleh kamera Boy William. Beberapa di antaranya mungkin tergolong “biasa” seperti Toyota Alphard dan Toyota Vellfire. Walau harganya juga tembus miliaran Rupiah, dua jenis mobil ini masih tergolong sering dijumpai di Indonesia.
Namun keberadaan sebuah supercar berwarna merah bertajuk McLaren 570S lah yang mencuri atensi banyak pihak. Pasalnya mobil ini memang terhitung jarang dijumpai di Indonesia dan hanya orang tertentu yang bisa memilikinya.
Konon hanya ada satu varian di pasar Indonesia yang mengandalkan mesin bensin 8 silinder alias V8 dengan dukungan dua turbo berkapasitas 3.799 cc. Di pasar mobil bekas, McLaren 570S seperti milik Helena dijual seharga Rp6-7 miliar.
Koleksi Mobil Mewah Harvey Moeis
Sementara itu, garasi rumah Harvey Moeis diisi dengan beberapa supercar yang harganya tak kalah melejit. Salah satu yang sangat mentereng adalah Ferrari Roma berwarna silver dengan mesin V8 twin turbo berkapasita 3.900 cc. Konon mobil ini dibanderol sampai di angka Rp10 miliar.
Baca Juga: Peran Besar Harvey Moeis Suami Sandra Dewi di Pusaran Korupsi PT Timah
Ferrari Roma bukan satu-satunya Ferrari yang dimiliki Harvey. Suami Sandra Dewi itu juga memiliki Ferrari 488 Pista yang harga pasarannya diklaim mencapai Rp13 miliar.
Selain itu terdapat pula Lexus LX 570 Sport yang dibekali dengan mesin V8 berkapasitas 5.700 cc berwarna hitam. SUV garang ini disebut dipasarkan mulai dari angka Rp3,47 miliar.
Lantas mungkinkah mobil-mobil mewah ini disita karena kerugian dari tindak pidana korupsi yang diduga dilakukan Helena Lim dan Harvey Moeis mencapai angka Rp271 triliun.
Berita Terkait
-
Peran Besar Harvey Moeis Suami Sandra Dewi di Pusaran Korupsi PT Timah
-
Sang Suami Ditangkap KPK, Yuk Nostalgia 10 Sinetron yang Bikin Sandra Dewi Naik Daun
-
Suami Korupsi, Sandra Dewi Pernah Impor Pohon Hidup dari Amerika untuk Dekorasi Natal
-
Ikut Komentari Pernikahan Sandra Dewi di Disneyland, Reza Arap Diledek Auto Diserang Komentar Miring
-
Helena Lim Ngaku Kerja Keras dan Memotivasi Diri agar Tak Takut Bermimpi, Ternyata Korupsi Timah
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Apa Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 23 Januari 2026? Cek Daftarnya di Sini
-
Begini Strategi Resorts World Genting Memanjakan Wisatawan Indonesia Mulai dari Bandara Hingga Resor
-
Kamu Termasuk? Ini 6 Shio Paling Makmur dan Hoki pada 23 Januari 2026
-
5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
-
Terpopuler: Batas Waktu Bayar Utang Puasa Ramadan, IPK Minimal Beasiswa LPDP 2026
-
Bansos 2026 Apa Saja Jenisnya? Ini Estimasi Jadwal Pencairan dan Cara Cek Penerima
-
Mudik Gratis Lebaran 2026 Alfamidi Kapan Dibuka? Simak Jadwal, Syarat dan Cara Daftarnya
-
Apa Beda Powder Foundation dan Compact Powder? Ini 4 Produk yang Wajib Kamu Coba
-
Ingin Jadi Tentara Amerika Seperti Syifa WNI yang Viral? Cek Syarat dan Cara Daftarnya
-
7 Sepatu Running Lokal Wanita Kembaran Diadora, Harga Mulai Rp200 Ribuan