Suara.com - Pengelola destinasi wisata Ancol ungkap tips berkunjung ke Dunia Fantasi (Dufan) saat libur lebaran 2024. Arahan ini penting diingat setelah baru-baru ini viral destinasi wisata Jakarta itu dibanjiri pengunjung hingga membludak.
Media Relations di PT Pembangunan Jaya Ancol, Ariyadi Eko Nugroho mengatakan sudah jadi hal lumrah jika Dufan dibanjiri pengunjung saat musik mudik lebaran. Ia juga mengatakan puncak kunjungan di Ancol dan Dufan akan terjadi hingga 24 April 2024.
"Biasanya kalau yang sudah sudah di setiap momen lebaran di hari ke-2 dan hari ke-3 dan hari ke-4 adalah puncak kunjungan tertinggi, dan oleh karena itu kami menambah jumlah petugas lapangan, kami menambahkan show-show baru untuk bisa memberikan hiburan," ujar Eko saat dihubungi suara.com, Jumat (12/4/2024).
Berikut ini tips berkunjung ke Dufan saat musim mudik lebaran yang perlu diperhatikan:
1. Beli tiket online
Saat Ancol sudah menerapkan sistem pembayaran digital, sehingga pengunjung bisa memesan tiket tanpa harus khawatir terkena kemacetan antrean di pintu masuk. Hal ini juga akan memudahkan pengunjung dalam membayar tiket sehingga tidak memusingkan uang kembalian.
"Kita mengimbau pengunjung untuk membeli tiket secara online, supaya nanti mempermudah masuk ke kawasan Ancol dan Dufan," kata Eko.
2. Pakai kendaraan umum
Alih-alih menggunakan kendaraan pribadi yang dikhawatirkan alami kemacetan, Eko lebih menyarankan pengunjung menggunakan transportasi publik seperti kereta commuter line dan berhenti di stasiun Ancol. Bisa juga mengendarai transjakarta jurusan koridor 5.
Baca Juga: Puncak Macet! Ini 10 Destinasi Wisata Sukabumi buat Warga Jabodetabek yang Mau Liburan
"Koridor 5 itu bisa jurusan Kampung Melayu-Ancol. Koridor 5D PGC-Ancol dan koridor 5E jurusan Kampung Rambutan-Ancol nanti bisa turun di Halte Ancol dan lanjutkan jalan kaki menuju pintu Ancol," ungkap Eko.
3. Manfaatkan kantong parkir
Eko mengatakan mengantisipasi kepadatan kendaraan di dalam Ancol, pihaknya sudah menyediakan kantong parkir yang bisa dimanfaatkan pengunjung.
Namun pengunjung tidak perlu khawatir bagi pejalan kaki atau yang memanfaatkan kantong parkir, ada disediakan angkutan yang memudahkan pengunjung mendatangi berbagai wahana tertentu termasuk di antaranya Dufan.
"Ketika masuk ancol nanti bisa melanjutkan perjalanan ke unit lain maupun dufan dengan bus wara-wiri yang disediakan gratis, totalnya itu dalam 3 hari ini per harinya ada 97 unit," jelas Eko.
4. Perhatikan aturan membawa makanan
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Aturan Feng Shui untuk Menarik Rezeki dan Keberuntungan
-
7 Moisturizer Lokal Tanpa Alkohol dan Parfum, Cocok untuk Kulit Sensitif
-
5 Sleeping Mask untuk Mencerahkan Wajah Usia 30-an, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
-
5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
-
5 Acne Spot Treatment untuk Mengempeskan Jerawat dalam Semalam bagi Remaja
-
Rahasia Benteng Garuda: Nutrisi Ala Rizky Ridho untuk Performa Maksimal!
-
9 Rekomendasi Sunscreen yang Halal dan Wudhu Friendly, Cocok untuk Muslimah Aktif
-
Terpopuler: Jalan Terjal Calon Raja Keraton Solo Gusti Purbaya hingga Zodiak Paling Hoki
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal Sekelas New Balance Harga Rp100 Ribuan untuk Pelajar
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki