Suara.com - Penampilan Tiara Andini tampil bernyanyi di sebuah pernikahan baru-baru ini menjadi sorotan. Pasalnya, OOTD yang dikenakan Tiara Andini saat bernyanyi di acara pernikahan tersebut dinilai kurang bagus.
Dalam unggahan akun Tiktok @tiaraaddict, memperlihatkan Tiara Andini yang memakai dress shoulderless berwarna pink bling-bling. Desain yang dibuat pada dress yang dikenakannya itu juga seperti rumbai-rumbai yang ikut bergerak ketika Tiara Andini berjoget.
Dress yang dipakai Tiara Andini dalam acara pernikahan itu langsung mendapat banyak cibiran warganet. Beberapa warganet menilai kalau OOTD pelantun lagu Janji Setia itu norak. Bahkan, ada yang berkomentar kalau dress Tiara Andini itu membuatnya terlihat seperti biduan.
"Bajunya biduan banget asli," komentar salah seorang warganet.
"Tiara punya fashion stylist nggak sih?" tulis warganet lainnya.
Sementara itu, Tiara Andini sendiri sebenarnya sudah sebenarnya sudah beberapa kali tampil bernyanyi di sebuah pernikahan. Berbeda dengan penampilannya baru-baru ini, justru OOTD Tiara Andini sebelumnya menuai banyak pujian.
Lantas seperti apa gaya penampilan Tiara Andini saat tampil bernyanyi di acara pernikahan? Berikut potret OOTD Tiara Andini saat tampil bernyanyi di acara pernikahan.
1. Gaun pink
Dalam salah satu unggahannya, Tiara Andini pernah tampil di acara pernikahan dengan menggunakan gaun panjang berwarna pink. Gaun yang dikenakannya itu tampak dibuat shoulderless.
Baca Juga: Beda Nasib dari Tiara Andini, Mahalini Tak Diledek Salah Kostum saat Nyanyi di Acara Nikahan
Pada bagian tangan dibuat aksen balon sehingga menjadi mewah seperti princess Disney. Tak hanya itu, di bagian badan gaunnya itu, juga terdapat detail bunga-bunga kecil. Rambut Tiara Andini juga dibuat model kuncir setengah sehingga menjadi lebih anggun.
2. Gaun krem
Pada potret lainnya, memperlihatkan Tiara Andini yang tampil bernyanyi di pernikahan dengan memakai gaun berwarna krem. Gaun yang dikenakannya itu tampak dibuat panjang mekar di bagian bawah. Model gaunnya juga terlihat dibuat transparan di bagian lengan sehingga terlihat lebih elegan.
Tak hanya itu, terdapat beberapa aksen payet sederhana untuk menambah detail gaun agar tidak terlalu polos. Rambut Tiara Andini juga tampak diikat setengah, sedangkan sisanya dibiarkan tergerai panjang ke belakang.
3. Dress pink
Tak selalu pakai gaun, pada OOTD lainnya, Tiara Andini tampil dengan memakai dress pink sebetis. Dress yang dikenakannya ini dibuat dengan model transparan di bagian lehernya. Hal ini karena ia terlihat memakai kalung bunga-bunga.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Apa yang Dimaksud Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional? Google Doodle Ikut Merayakan
-
5 Sunscreen Blue Light Protection untuk Melindungi dari Sinar Gadget bagi Pekerja Remote
-
Viral Ayu Ting Ting Cari Suami yang Bisa Nafkahi Keluarga Besar, Gimana Menurut Islam?
-
Profil Jonathan Bailey, Aktor Bridgerton yang Dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2025
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia
-
Chemical, Physical, atau Hybrid Sunscreen? Begini Cara Pilih Tabir Surya untuk Usia 40-an
-
5 Sepatu Jalan Kaki Paling Nyaman Dipakai Seharian, Mulai Rp300 Ribuan
-
Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak