Suara.com - Timnas Indonesia U-23 masih harus menjalani pertandingan penting melawan Irak pada Kamis 2 Mei 2024 demi bisa mendapatkan tiket Olimpiade Paris 2024.
Hal inilah yang membuat KBRI Doha, melalui Pelaksana Fungsi Penerangan dan Sosial Budaya Ali Murtado memberi peringatan tertulis pada penggemar dan diaspora Indonesia di Qatar agar tetap menjaga privasi dan kenyamanan para pemain.
Pasalnya, sejak Indonesia masuk semifinal Piala Asia U-23, tak sedikit dari penggemar yang merangsek masuk ke hotel tempat skuad Garuda menginap. Mereka bahkan secara bergerombol berada di lorong-lorong kamar hingga mengetuk pintu kamar pemain.
"Saya juga mendapat laporan ada anggota masyarakat yang sampai mengetuk pintu kamar pemain atau bergerombol di lorong kamar pemain ini. Tindakan ini sudah sangat berlebihan," tulis pesan yang ditulis pihak KBRI Doha yang beredar di TikTok.
Terlebih menurut mereka, pengamanan Piala Asia U-23 tidak seketat Piala Asia senior. Meski begitu, hal tersebut tak bisa dijadikan alasan suporter bisa bebas merangsek sampai ke area privasi.
Apalagi, banyak konten media sosial menunjukkan para pemain yang kelelahan masih saja diserbu diserbu pendukung mengajak foto bersama maupun meminta tanda tangan pemain.
Pihak KBRI pun meminta pengertian dari seluruh WNI di Qatar untuk memberikan waktu yang cukup kepada para pemain untuk beristirahat.
"Sekali lagi mohon berikan waktu mereka istirahat yang cukup, jangan ganggu privasi mereka, apalagi sampai harus menyentuh fisik tanpa persetujuan," ujarnya.
Ia juga mengatakan pihaknya menghargai euforia yang dirasakan Warga Negara Indonesia (WNI) yang menyaksikan langsung perjuangan Timnas Indonesia selama berkompetisi di Qatar.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 Ditunggu Argentina di Olimpiade Andai Kalahkan Irak
Namun, mulai hari ini sampai dengan 2 Mei 2024 mendatang, kata dia, jangan ada lagi permintaan tanda tangan atau foto bergerombol di Westin Hotel (tempat menginap tim Garuda Muda) yang dapat mengganggu kenyamanan pemain.
"Pertandingan (Indonesia lawan Irak) tanggal 2 Mei nanti sama pentingnya dengan pertandingan final bagi timnas," ujarnya.
Murtado menambahkan, Rizki Ridho dan kawan-kawan dipersiapkan untuk menjalani sesi pertandingan yang panjang, sehingga para suporter perlu terus mendukung dengan menghindari hal-hal yang dapat mengganggu fokus mereka.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
Terkini
-
Karya dan Ide Siswa SMA Indonesia yang Menginspirasi, Dari Sains Hingga Seni Kreatif
-
Profil Jeon Hye Bin: Artis Korea Kemalingan di Bali, Rugi Ratusan Juta
-
Dari Posyandu Hingga Maggot: Kisah Inspiratif Gerakan Masyarakat Ciptakan Lingkungan Sehat
-
Nagita Slavina Makan Cokelat Louis Vuitton, Harganya Fantastis tapi Tetap Dibagi-bagi
-
Siapa Irfan Ghafur? Trending usai Bikin Video 10 Menit bareng Ariel Tatum
-
Aceh Mati Listrik 3 Hari: Bisakah Warga Menuntut Ganti Rugi?
-
MDIS Ranking Universitas Berapa di Dunia? Diklaim Jadi Kampus Wapres Gibran
-
Apa Itu Golden Time Penyelamatan? Ramai DIbahas dalam Tragedi Ponpes Al Khoziny
-
Promo Superindo Hari Ini: Panduan Lengkap Belanja Hemat 3-5 Oktober 2025
-
Mantan Pacar Hokky Caraka Siapa Saja? Jessica Rosmaureena Bongkar Chat Tak Pantas sang Pesepak Bola