Suara.com - Seorang pria bernama Rogelio Villarreal, penduduk asli Tamaulipas, Meksiko sempat merasa bahagia saat mendapatkan anting-anting berlian di situs Cartier dengan harga yang belum pernah ada sebelumnya, yaitu 14 USD!
Namun siapa sangka hal tersebut justru membawanya pada kasus hukum yang ia lakukan untuk mendapatkan haknya. Dilansir People, hal tersebut berawal pada Desember 2023, ketika Villarreal melihat iklan Instagram untuk toko perhiasan kelas atas.
Dia mulai menelusuri pilihan aksesoris mahal Cartier di situsnya dan merasa kagum.
“Saya kagum melihat berapa harga kalung itu dan seterusnya dan saya berkata: 'Suatu hari nanti,' sampai saya melihat anting-antingnya,” tulisnya dalam postingan yang dibagikan ke X (sebelumnya Twitter) pada 20 April 2024 lalu.
Anting-anting tersebut, dalam hal ini, adalah sepasang anting-anting rose gold 18K yang disematkan 142 berlian cemerlang yang dijual di situs tersebut seharga 237 peso Meksiko (Rp227 ribuan).
Melihat harga super murah, Villarreal langsung membelunya dua pasang, salah satunya ia rencanakan untuk dihadiahkan kepada ibunya.
"Sumpah aku berkeringat dingin," tulisnya di X.
"Saya ragu Anda akan melewatkan kesempatan ini," katanya dalam postingan X lainnya yang dibagikan pada 19 April 2024.
Villarreal pun menikmati kepuasan karena telah mendapatkan karya desainer hanya dalam waktu singkat sebelum Cartier berusaha membatalkan pesanannya.
Baca Juga: Mewahnya Perawatan Wajah Rieta Amilia: Pakai Masker Berlian dan Undang Langsung Dokternya ke Rumah
Pasalnya saat itu brand perhiasan asal Prancis ini ternyata salah mencantumkan harga dari 237 peso, sementara seharusnya adalah 237.000 peso (Rp227 juta). Ia pun dihubungi oleh Cartier yang menelepon dan menawarinya sampanye Cartier Cuvée dan barang berbahan kulit untuk menutupi “ketidaknyamanan” tersebut.
Namun Villarreal tidak bergeming. Saat itu ia justru mengirimkan formulir kontak di situs Cartier yang mengutip undang-undang perlindungan konsumen federal di Meksiko yang menyatakan bahwa pemasok barang dapat dibawa ke pengadilan "dengan tidak menghormati syarat dan ketentuan" produk atau layanan yang dibeli, seperti yang dicatat oleh New York Times.
Jorge López Zozaya, pengacara perusahaan di Mexico City, mengatakan kepada New York Times bahwa sebuah perusahaan dapat dikenakan denda dan hukuman lainnya jika perusahaan tersebut melakukan kesalahan.
Namun, perusahaan tidak akan dipaksa untuk mengubah harga dan jika perbedaan harga tersebut jelas-jelas merupakan suatu kesalahan, maka tidak ada perlindungan yang diberikan.
Salah satu pihak pun dapat meminta hakim untuk menyelesaikan masalah tersebut jika kesepakatan tidak tercapai. Villarreal akjirnya mengajukan sengketa ke Kantor Jaksa Federal untuk Konsumen Meksiko (juga dikenal sebagai PROFECO) cabang Matamoros, yang berfungsi untuk melindungi pelanggan dari berbagai masalah terkait ritel.
Syarat dan ketentuan di situs Cartier Meksiko menyatakan bahwa perselisihan dapat dibawa ke PROFECO untuk “konsiliasi.” Villarreal mengatakan bahwa lembaga tersebut memanggil Cartier untuk arbitrase.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
-
Rahasia Kulit Kenyal dan Bercahaya: Perawatan Sehari-hari yang Harus Dicoba
-
Cek Ramalan Shio 16 November 2025, Siapa yang Paling Beruntung Besok?
-
Pekerjaan Prestisius Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Beri Maskawin Bernominal Cantik
-
Contoh Soal TKA Bahasa Indonesia SMA, Lengkap dengan Jawaban
-
Kulit Kering di Usia 50-an? Coba 5 Bedak dengan Formula Melembapkan Ini
-
7 Rekomendasi Lulur di Indomaret untuk Angkat Daki dan Mencerahkan, Murah Meriah Dekat dari Rumah
-
5 Rekomendasi Ampoule untuk Menyamarkan Noda Hitam, Murah Mulai Rp12 Ribu
-
7 Rekomendasi Tinted Sunscreen untuk 40 Tahun, Tidak Lengket di Kulit