Suara.com - Seorang guru SMK di Bantul Yogyakarta mendadak jadi sorotan karena penampilan nyentriknya saat mengajar. Di akun TikToknya @alalindra, pria tersebut rupanya seringkali mengenakan busana rancangan para siswanya di jurusan tata busana.
Hal tersebut ia lakukan untuk memberikan apresiasi, sekaligus motivasi bagi para siswanya untuk semangat berkarya menciptakan berbagai busana yang kreatif bahkan out of the box.
Dalam foto-foto yang dibagikan, guru pria yang diketahui mengajar di SMK Negeri 1 Pandak, Bantul, Yogyakarta ini, tampak percaya diri saat memakai satu persatu busana unik rancangan para siswanya.
Mulai dari jas kulit dengan paduan kain batik, jas floral asimetris dengan celana pendek, outerwear kimono oversized, kemeja dan flare pants bahkan hingga mengenakan rok sekalipun!
"Karena Pandak daerah yang cukup jauh dari kota sehingga kurang informasi tentang fashion, sang guru berkreasi untuk menimbulkan imajinasi siswa dalam berkarya," tulis akun tersebut seperti Suara.com kutip pada Sabtu (25/5/2024).
Dalam postingan lainnya, sang guru menjelaskan jika dirinya sebenarnya sering merasa malu dengan penampilan nyentriknya saat mengajar. Apalagi banyak olokan hingga hinaan yang diterimanya, bahkan dari beberapa rekan guru lainnya.
Namun, karena ia memiliki misi untuk mengenalkan karya busana anak-anak di pelosok Bantul ini, ia tetap percaya diri saat mengenakannya. Terlebih baginya, fashion memang kreatif dan semenyenangkan itu.
Sang guru juga mengaku bahwa dirinya termasuk Aparatur Sipil Negara alias ASN. Karenanya tidak setiap hari ia berpakaian unik seperti ini saat mengajar.
"Saya ASN juga kak, tapi tidak setiap hari juga berbusana unik. Saya berbusana seperti ini cuma setiap hari Kamis dan Jumat atau saat mengajar mapel (mata pelajaran) produktif saja," ungkapnya menjelaskan.
Baca Juga: Ini Jejak Pendidikan Ketua MUI Cholil Nafis, Pengkritik 44 Biksu Thudong Dijamu di Masjid
Menariknya, caranya mengajar ini juga didukung oleh Kepala Sekolah SMK Megeri Pandak 1, karena metode ini menurutnya ada dalam kurikulum Merdeka dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Tentu saja aksinya yang tak biasa ini langsung mendapatkan perhatian hingga pujian dari netizen. Tak sedikit yang meminta sang guru untuk terus memamerkan karya para siswanya di akun TikToknya.
"Suka banget nih sm pendidik yang apresiasi hasil kerja peserta didiknya," kata @shaxxxx.
"Pak sumpah ini keren banget karyanya, gini ni pasti ank didik yg bener-bener telaten dia pasti akan tambah semangat untuk meraih cita-citanya," ucap @depxxxx.
"Bapak adalah contoh guru supercool dan harus diberi bunga sebanyak-banyaknya di hari guru," tambah @bruxxxx.
"Salut sama bapaknya bisa diliat dia bangga bgt dgn hasil kerja keras muridnya. Semangat ya pak dan murid2 nya," ungkap @siapxxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Bacaan Doa dan Salam Ketika Ziarah Kubur, Tradisi Menjelang Ramadan
-
7 Rekomendasi Lipstik Merah untuk Usia 45 Tahun ke Atas, Tahan Lama dan Elegan
-
6 Rekomendasi Sunscreen Murah di Bawah Rp50 Ribu untuk Perlindungan UV yang Optimal
-
4 Pilihan Cushion di Bawah Rp50 Ribu, Hasil Kulit Mulus dan Cantik Seharian
-
Dari Buttonscarves hingga Rizman Ruzaini: Koleksi Enam Desainer yang Mencuri Perhatian di Borobudur
-
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
-
Cara Daftar Antrean KJP Pangan Bersubsidi DKI Jakarta 2026, Cek di Sini!
-
5 Tren Warna Baju Lebaran 2026, Bikin Penampilan Makin Fresh dan Elegan
-
4 Rekomendasi Liquid Foundation Lokal dengan Hasil Natural dan Perlindungan UV
-
5 Sepatu Running Lokal Sekelas Asics Gel Kayano: Kualitas Top, Harga Rp400 Ribuan