Suara.com - Adu sumber kekayaan Gilga Sahid dan Happy Asmara mendadak banyak dibicarakan usai keduanya dikabarkan akan segera menikah.
Sebelumnya, baik Gilga maupun Happy Asmara sempat menampik bahwa keduanya adalah sepasang kekasih. Tiap kali ada pertanyaan terkait hal tersebut, keduanya kerap sepakat menjawab sebagai teman dekat saja.
Namun, kini kabar pernikahan keduanya telah terkonfirmasi melalui sebuah surat keterangan pernikahan atas nama Gilga Sahid Hardhiansyah dengan Happy Rismanda Hendranata. Belum diketahui secara pasti kapan pernikahan keduanya akan berlangsung.
Satu hal yang pasti adalah bahwa pernikahan tersebut akan diadakan di Kediri, kediaman Happy Asmara.
Sumber kekayaan Gilga Sahid
Tak kalah mentereng dari mantan kekasih Happy Asmara, Denny Caknan, Gilga Sahid juga memiliki berbagai sumber kekayaan seperti berikut.
1. Penyanyi
Bergabung bersama Gildcoustic sebagai vokalis, Gilga Sahid sering mondar-mandir menghibur penggemarnya melalui musik genre Jawa Pop.
Berdasarkan kabar yang beredar, dalam satu kali tampil, Gildcoustic bisa meraup upah hingga Rp65–80 juta. Sementara untuk pertunjukkan solonya, Gilga mematok Rp45–50 juta.
2. Endorsement
Dengan modal followers lebih dari 1,7 juta, Gilga terlihat cukup sering menampilkan produk-produk endorsement.
Pada bio Instagram @gilgasahidh, pria kelahiran 1999 ini juga telah mencantumkan contact manager-nya untuk memudahkan proses endorsement.
3. Royalti lagu
Sebagai seorang penyanyi, Gilga Sahid tentu saja juga mendapatkan pendapatan dari royalti lagu. Beberapa lagu hits yang dibawakan oleh pria ini adalah “Nemen”, “Alm, “Nglarani Ra Kiro Kiro”, dan masih banyak lagi.
Setiap kali Anda memutar lagu-lagu tersebut, royaltinya akan mengalir ke kantong Gilga Sahid.
Sumber kekayaan Happy Asmara
Berikut ini adalah berbagai sumber kekayaan dari seorang Happy Rismanda Hendranata.
1. Penyanyi
Setali tiga uang dengan Gilga Sahid, karir Happy Asmara sebagai penyanyi tentu tak perlu diragukan lagi. Pernah satu waktu bahkan Happy Asmara pingsan di atas panggung karena jadwalnya yang terlalu padat.
2. YouTube
Tak hanya aktif menyanyi dari panggung ke panggung, Happy Asmara juga cukup aktif mengisi channel YouTube-nya.
Sejauh ini, YouTube Happy Asmara sudah memiliki lebih dari 1,86 juta subscriber dengan 86 video. Dari sini diperkirakan AdSense yang didapatkannya mencapai ratusan juta rupiah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!