Suara.com - Belakangan viral di media sosial obrolan netizen soal wangi badan Aaliyah Massaid. Calon menantu Gen Halilintar itu rupanya dipuji memiliki aroma tubuh yang wangi. Kira-kira parfum Aaliyah Massaid apa ya?
Obrolan netizen berawal dari unggahan akun TikTok queenalexaishere yang mengaku pernah bertemu langsung dengan Aaliyah Massaid. Netizen yang tahu soal ini pun bertanya perihal wangi badan Aaliyah Massaid.
"Gimana, Min, wanginya Aal?" tanya netizen. "Wangi dong pastinya," jawab pemilik akun TikTok queenalexaishere. "Wangi banget, wangi-wangi old money secara Aal kemana-mana bawa parfum," kata netizen lain menimpali.
Dengan wangi badan yang begitu semerbak, apa ya parfum Aaliyah Massaid?
Sejauh ini belum diketahui secara pasti apa parfum yang dipakai Aaliyah Massaid ketika bertemu si empunya akun TikTok di atas. Namun calon istri Thariq Halilintar itu terpantau pernah mempromosikan sekaligus mencoba beberapa merek parfum terkenal.
Parfum pertama yang pernah dipromosikan Aaliyah Massaid adalah Libre L'Absolu Platine dari merek Yves Saint Laurent. Di situs resminya, parfum mewah dengan aroma lavender dan orange blossom ini dipatok seharga Rp3,4 juta.
Berikutnya ada parfum keluaran merek ekslusif asal Paris, INITIO Parfums Privés. Aaliyah Massaid mengaku memakai parfum INITIO sebagai morning routine-nya. Ia terpantau memilih koleksi Hedonist yang dibanderol mulai dari 195 Euro (Rp3,4 jutaan) hingga 280 Euro (Rp4,9 juta).
"Feeling my potential when wearing hedonist fragrances, sharing my morning routine," tulis Aaliyah Massaid mengiringi fotonya bersama koleksi parfum dari INITIO, dikutip pada Minggu (2/6/2024).
Dalam unggahan lain, Aaliyah Massaid pun tak ragu untuk menjajal berbagai koleksi parfum INITIO yang tersedia di salah satu butik. Ia begitu menikmati setiap aroma parfum yang dicobanya.
Aaliyah Massaid juga pernah didapuk untuk mempromosikan dan mencoba koleksi parfum dari merek Mugler. Ini adalah merek mewah buatan Thierry Mugler yang sudah eksis sejak tahun 1980-an.
Melansir Instagram, Aaliyah Massaid memakai koleksi Angel Elixir yang harganya mencapai USD190 atau sekitar Rp3,1 juta di laman resmi Mugler. Koleksi ini baru dirilis tahun 2023 lalu dengan aroma woody floral gourmand.
Dari ulasan di atas, diperkirakan Aaliyah Massaid menggunakan parfum-parfum bermerek yang harganya jutaan Rupiah. Tak heran ya kalau wangi badannya sampai mencuri perhatian.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Mulai Rp40 Ribuan, Ini 7 Bedak Ringan dengan SPF Tinggi yang Nyaman Dipakai Harian
-
5 Sepatu Lokal yang Nyaman untuk Flat Foot, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya