Suara.com - Keputusan Marcell Siahaan untuk akhirnya menjadi mualaf tidaklah instan. Ia menempuh perjalanan spiritual yang panjang sebelum mamantapkan hatinya pada Islam.
Diketahui penyanyi asal Bandung ini lahir di keluarga Batak yang kental ajaran kekristenan. Namun ia berpindah keyakinan menjadi Buddha pada 2003, saat menikah dengan penulis novel best-seller, Dewi Lestari.
Setelah menjadi pemeluk agama Buddha, ia terus mencari-cari cara untuk mendekatkan diri pada Sang Pencipta. Dari sana, ia mengalami perjalanan spiritual yang cukup rumit.
"Gue terus mencari cara menjembatani bagaimana caranya gue bisa benar-benar intim dengan Dia," kata Marcell, saat menjadi bintang tamu dalam YouTube Daniel Mananta.
Belum kunjung merasa mendapat jawaban, pelantun Peri Cintaku ini sampai mempelajari semua agama melalui media-media di sekitarnya, mulai dari Katolik, Hindu, hingga Islam.
Karena mempelajari banyak agama, ia mengaku dirinya sempat menjadi agnostik, yakni suatu konsep bertuhan tanpa menganut agama apapun.
Setelah melewati tahun-tahun dalam pencarian agama, ketertarikannya pada Islam pun muncul. Apalagi saat Marcell menikah untuk kedua kalinya pada 2009 dengan model Rima Melati Adams yang seorang muslimah.
Dari sini, perjalanannya mengenal agama Islam lebih dalam dimulai, hingga dia resmi menjadi mualaf pada 2012.
Namun Marcell mengaku keputusannya menjadi seorang mualaf bukan karena didesak oleh sang istri, melainkan murni atas ketertarikannya pada Islam.
Baca Juga: Sosok Maulana Haqiqi: Pria Jawa Timur yang Nikahi Ulya Bule Rusia, Pendidikannya Mentereng
Tapi ia tak menampik bahwa dirinya beruntung karena sang istri banyak membantunya mengenal Islam. "Dia menunjukkan Islam dengan caranya sendiri. Dia juga memperlihatkan bagaimana keluarganya menerapkan agama Islam dan itu membuat gue nyaman," beber Marcell.
Memutuskan muaaf, penyanyi yang satu ini juga memiliki nama Islam yakni Abdul Matin. Nama ini diambil dari Asmaul Husna, di mana 'Matin' berarti yang Maha Kokoh.
Tak cuma itu, bertepatan pada bulan Ramadhan Maret 2024 kemarin ia merilis lagu religi berjudul Tawakal. Sesuai judulnya, lagu ini menceritakan bagaimana seseorang harus berserah diri pada Allah SWT.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
Terkini
-
3 Shio Diramal Bakal Cuan Selama Minggu Pertama Desember 2025, Cek Tips Menarik Hokinya!
-
5 Rekomendasi Paket Open Trip Bali untuk Libur Natal dan Tahun Baru
-
7 Rekomendasi Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Foot Locker
-
3 Cara Dapat Diskon Tiket Kereta Api 2 Jam Sebelum Berangkat, Lebih Murah!
-
Mengenal Taman Nasional Tesso Nilo, Rumah Terakhir Gajah Sumatera yang Direbut Kebun Sawit Ilegal
-
Biar Hidup Tenang, Ini Panduan Santai Pilih Asuransi Rumah Kekinian
-
Diskon Tiket Pesawat Nataru 2025 Mulai Kapan? Cek Jadwal dan Besarannya
-
Toffin Indonesia x Makmur Jaya Gelar Festival, Lebih dari 40 Brand F&B dan 10 Brand Lifestyle Tampil
-
5 Rekomendasi Tumbler Tuku Selain Warna 'Biru Tantrum'
-
4 Paket Skincare Skin1004 Diskon 79 Persen di Sociolla, Kini Cuma Rp300 Ribuan!