Suara.com - Sosok mantan pemain timnas Indonesia, Christian Gonzales atau kerap dikenal dengan nama El Loco Gonzales kini sedang ramai jadi perbincangan. Kehadirannya di tengah-tengah suporter timnas di tribun Gelora Bung Karno dalam laga Indonesia kontra Filipina pada Selasa (11/06/2024) kemarin juga menjadi perhatian.
Melalui Instagram pribadinya @el_locogoliadorcg10_, Gonzales pun bernostalgia ketika salah satu pemain timnas, Thom Haye berhasil mencetak gol seperti dirinya dulu.
"Jadi ingat.... sekarang di tribun dan tetap mendukung @timnas.indonesia kita!" tulis sang legenda. Unggahan Gonzales pun mendapat puluhan ribu komentar. Pemerhati sepakbola sekaligua artis Ibnu Jamil pun ikut menanggapi unggahan sang legenda. Tak hanya itu, Ibnu juga sempat menyindir PSSI untuk menghargai para mantan pemain timnas.
"Mohon kiranya @pssi harus mulai menempatkan para mantan pemain Timnas di kursi VIP jika ingin menonton timnas bertanding.. Hargai mantan timnas kalau perlu undang mereka nonton sebagai bentuk penghormatan," tulis Ibnu dalam unggahan ulang video Gonzales sambil menandai Ketua PSSI, Erick Thohir.
Sosok Gonzales sendiri juga menjadi seorang legenda timnas Indonesia yang tersohor pada masanya. Meskipun merupakan pemain naturalisasi, namun dedikasi Gonzales terhadap Indonesia pun patut diacungi jempol. Berbagai prestasi yang ditorehkan Gonzales pasca memutuskan menjadi WNI pun tak bisa dipandang sebelah mata.
Lalu, apa saja prestasi yang berhasil diraih Gonzales selama berkarir sepakbola di Indonesia? Simak inilah selengkapnya.
Prestasi Christian Gonzales
Gonzales sendiri memulai karir sepakbolanya di Indonesia sejak tahun 2003 saat bergabung dengan PSM Makassar. Pria kelahiran Uruguay tahun 1976 ini pun berhasil membawa PSM Makassar keluar sebagai juara kedua Liga Indonesia dengan raihan 32 gol dari 52 kali penampilannya.
Di tahun 2006, Gonzales pun berpindah ke Persik Kediri dan kembali membawa klubnya sebagai juara pertama Liga Indonesia pada tahun 2006. Meskipun sempat menerima skorsing akibat pelanggaran tindakan tidak suportifnya, namun nama Gonzales semakin melambung. Di tahun 2009, ia pun dipinjam oleh Persib Bandung dan bermain di Liga Super Indonesia.
Gonzales pun kembali menorehkan prestasi sebagai pencetak gol terbanyak bersama permain Persipura Jayapura, Boaz Solossa dengan total 28 gol. Ia pun akhirnya direkrut Persib sebagai pemain tetap Persib sejak musim 2009-2010.
Bersama Persib, Gonzales pun turut serta memperkuat timnas Indonesia dalam ajang Piala AFF 2010 dan membawa Indonesia meraih juara kedua di ajang bergengsi se Asia Tenggara tersebut. Karir Gonzales semakin moncer saat ia berhasil bergabung dengan timnas Indonesia dalam laga SEA Games 2011. Ia bersama rekan-rekannya berhasil membawa Indonesia menjadi juara kedua dalam ajang sepakbola SEA Games 2011.
Gonzales pun sempat berpindah ke Persisam Samarinda sebelum akhirnya dikontrak Arema Cronus selama 4 tahun hingga tahun 2018. Selama berkarir di Arema Cronus, Gonzales pun juga menoreh banyak prestasi seperti juara Piala Gubernur Jatim 2013, juara Piala Menpora 2013, juara Inter Island Cup 2014, juara Piala Bhayangkara 2016, hingga Juara 2 Torabika Indonesia Soccer Championship (ISC) tahun 2016.
Hingga akhir karirnya pada Juli 2023 lantaran gantung sepatu, Gonzales menjadi satu-satunya mantan pemain timnas yang berhasil meraih prestasi sebagai top skorer Liga Indonesia sebanyak 4 kali dan telah mencetak 249 gol selama berkarir di Liga Indonesia.
Kontributor : Dea Nabila
Berita Terkait
-
John Herdman Harus Pagari Pemain yang Pernah Main di Timnas Indonesia U-17 Sebelum Diserobot Jerman
-
Shayne Pattynama: Saya Dihukum
-
Sambut Era Baru Timnas Indonesia, Sandy Walsh Ungkap Komunikasi Positif dengan John Herdman
-
Ole Romeny Kehilangan Tempat, Oxford United Buka Peluang Transfer?
-
Dibidik John Herdman, Laurin Ulrich Pemain Keturunan Indonesia Bakal Digusur Gelandang Benfica
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
5 Rekomendasi Concealer Under 100 Ribu, Ampuh Tutupi Lingkar Mata Hitam
-
Kapan Waktu Terbaik Jual Emas? Jangan Sampai Rugi, Perhatikan Momen Ini
-
3 Shio Paling Hoki di Bulan Februari 2026, Catat Tanggal Keberuntunganmu!
-
5 Perbedaan Tabungan Emas Digital dan Emas Fisik untuk Investasi Modal Rp50 Ribu
-
Urutan Skincare Malam Minimalis untuk Lansia, agar Kulit Tidak Kering
-
5 Perbedaan Logam Mulia Antam vs UBS, Mana yang Lebih Untung Buat Investasi?
-
Ramalan Keuangan Shio 31 Januari 2026, Ini 6 Shio yang Diprediksi Paling Makmur
-
5 Kulkas Terbaik untuk Rumah yang Tahan Lama di Tahun 2026
-
Mudik Gratis Pemprov Jateng untuk Lebaran 2026 Segera Dibuka, Catat Tanggalnya!
-
Ditinjau Wamenkes, 1.300 Karyawan MPS Bantul Jalani Pemeriksaan Kesehatan Gratis & Skrining TB