Suara.com - Baju Nagita Slavina yang dikenakan saat menuju ke Madinah menuai perhatian. Sebab baju tersebut rupanya dibuat dengan hiasan swarovski dan harganya mahal. Berapa ya kira-kira?
Baju Nagita Slavina yang mencuri perhatian terlihat dipakai dalam perjalanan dari Mekkah ke Madinah. Kala itu Nagita Slavina dan Raffi Ahmad sudah selesai menunaikan ibadah haji.
Nagita Slavina rupanya memilih baju model abaya yang dipadukan dengan hijab hitab sebagai outfit perjalanan saat itu. Tak lupa ia menambahkan kacamata sebagai pelengkap penampilannya.
Jika dilihat sekilas, baju Nagita Slavina sama sekali tidak mencolok. Tapi siapa sangka kalau baju ibu dua anak itu ternyata berhias swarovski dan membuatnya dijual dengan harga mahal.
Informasi soal baju Nagita Slavina diketahui dari ulasan akun Instagram fanpage_nagitaslavina yang diunggah pada Senin (24/6/2024). Rupanya baju ini merupakan koleksi merek abaya ternama di Madinah, Sharqiaa.
Nagita Slavina memakai koleksi Sharqiaa yang bernama Lace Swarovski Abaya Set. Baju ini dijual dengan harga 3.900 Riyal atau hampir setara Rp17 juta jika dikonversikan ke mata uang Rupiah.
Harga baju Nagita Slavina pun sukses menjadi buah bibir di kalangan netizen. Tak sedikit netizen yang kaget saat tahu baju Nagita Slavina menyentuh angka belasan juta Rupiah.
"Siapa kalo umrah beli di shafwah mall cuma 500-700 doang itu udah berasa mewah dan adem banget rasanya. Ternyata ada yang belasan juta ya. Dari kemarin kepo Mama Gigi belanja abayanya di mana haha ternyata oh ternyata," kata netizen.
"Bajunya shining shimmering splendid karna ada swarovski-nya," celetuk netizen. "Kirain 1,7 juta, ternyata 17 juta," komentar yang lain. "Rasanya apa ya pake gamis 17 juta. Beli yang 300 ribu rasanya dah melayang," tulis netizen lain.
Baca Juga: Nagita Slavina Didoakan Istikamah Berhijab: Auranya Makin Cerah
Sementara itu, Nagita Slavina sekarang sudah pulang haji. Rombongan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad tiba di Tanah Air pada 23 Juni 2024 setelah hampir dua minggu menunaikan ibadah haji.
Raffi Ahmad dan rombongan naik haji menggunakan paket haji furoda luxury dari salah satu agen perjalanan. Mereka dikabarkan merogoh kocek hingga ratusan juta Rupiah per orang untuk biaya haji ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
Terkini
-
Sehari Harus Pakai Sunscreen Berapa Kali? Ini Saran dari Dokter agar Perlindungan Maksimal
-
5 Rekomendasi Jas Hujan Anti Bocor, Awet dan Praktis untuk Hijabers
-
8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
-
Jejak Erupsi Gunung Semeru Sejak 1818, Letusan Terbaru Tahan 178 Pendaki di Ranu Kumbolo
-
4 Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 20 November 2025, Hoki Maksimal!
-
"Find Joy in the Slow": Filosofi Kopi Titik Koma yang Memikat di Panggung Internasional Bangkok
-
Macam-Macam Arti Warna dalam Mimpi Menurut Ahli, Mana yang Pernah Kamu Alami?
-
CPNS 2026 Kapan Dibuka? Ini Prediksi Jadwal, Alur Seleksi, dan Formasi untuk Lulusan SMA
-
Sejarah dan Makna Hari Anak Sedunia, Diperingati Setiap 20 November
-
'Meditasi Mata Air', Perempuan Wonosobo Tanam 1.000 Kopi untuk Kelestarian DAS Bodri