Suara.com - Keanu Massaid rupanya pernah menjalani terapi di psikiater selama dua tahun. Hal ini diungkap oleh Angelina Sondakh beberapa waktu lalu ketika menjadi bintang tamu di podcast Merry Riana.
Melansir dari cuplikan video yang diunggah akun TikTok @/merryriana, awalnya Angelina Sondakh menceritakan apabila pada masa sulit dirinya memutuskan pergi ke psikiater bersama Keanu Massaid.
"You know dia juga pasti mengalami masa yang sangat sulit, tapi aku akhirnya memutuskan untuk yuk kita berdua ke psikiater. Yes and we did that gitu," terang Angelina Sondakh.
Angeline Sondakh membeberkan jika keputusan membawa Keanu Massaid ke psikiater tak lepas dari dirinya yang tak bisa menjelaskan secara utuh permasalahan hukum yang pernah menjeratnya.
"Mami juga punya problem untuk mengatakan ke kamu nih (Keanu). Karena dia pasti ngejar, kenapa sih, why gitu kan, dan aku enggak pernah bisa punya kemampuan untuk menjelaskan why," terang Angelina Sondakh.
"Terlalu complicated, panjang banget ceritanya. Kalaupun aku kasih tahu sekarang, aku enggak mau di hati Keanu ada rasa kebencian. I want Keanu to grow up with, 'Udahlah jangan ada harm lagi dalam hati dia'," imbuhnya.
Lantaran merasa permasalahan yang dihadapi saat itu terlalu rumit, istri mendiang Adjie Massaid itu akhirnya melakukan terapi ke psikiater bersama Keanu Massaid. Hal ini berlangsung selama dua tahun.
"So akhirnya aku, itu dua tahun lho aku ke psikiater, which is Keanu juga goes under that. Aku juga diterapi, Keanu juga diterapi," beber Angelina Sondakh.
Cerita yang diungkap Angelina Sondakh ini tentu saja tak luput dari sorotan warganet. Beragam komentar positif dilontarkan warganet saat mendengar kisah hidup ibu tiri Aaliyah Massaid tersebut.
Baca Juga: Keanu Massaid Ikut Pelatihan Sepak Bola di Barcelona, Dari Mana Sumber Uang Angelina Sondakh?
"Keputusan yang tepat datang ke profesional. Emang enak banget ketemu psikiater, plong rasanya," komentar warganet.
"Andai semua orang tua sadar akan kesehatan mental," timpal warganet.
"Berat lawan orang ber-power. Sekarang dia mau move on hidup damai sama anak," imbuh warganet.
"Love banget Mama Angie. Pintar as a mother," ujar warganet.
"Betul. Tidak mudah untuk ceritakan ke anak yang sedang grow up," tambah warganet lainnya lagi.
Berita Terkait
-
Keanu Massaid Ikut Pelatihan Sepak Bola di Barcelona, Dari Mana Sumber Uang Angelina Sondakh?
-
Pendidikan Mentereng Keanu Massaid, Angelina Sondakh Rela Langsung Terbang ke Barcelona Demi Masa Depan Anak
-
Bangga Keanu Massaid Sekolah Bola di Barcelona, Begini Harapan Aaliyah Massaid
-
Jeritan Pilu Keanu Massaid Ditinggal Adjie Massaid Sejak Umur 2 Tahun: Kenapa Papa Tinggalin Aku?
-
Kasihani Keanu Massaid yang Ditinggal Ayah Sejak Kecil, Aaliyah Massaid Selalu Kasih Ini ke Adik
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing