Suara.com - Gilga Sahid dan Happy Asmara telah resmi melangsungkan pernikahan di Kediri, Jawa Timur pada 22 Juni 2024. Acara sakral ini digelar secara intim dengan dihadiri oleh keluarga serta kerabat dekat.
Seperti kebanyakan pasangan pengantin, Happy Asmara dan Gilga Sahid pun membagikan souvenir pernikahan untuk para tamu yang datang. Rupanya ada cerita haru di balik souvenir pernikahan Gilga Sahid.
Fakta itu disampaikan oleh kakak Gilga Sahid, Dinar, saat melakukan siaran langsung baru-baru ini. Dinar sampai tak kuasa menahan tangis ketika membahas cerita di balik souvenir pernikahan sang adik.
Untuk diketahui, salah satu souvenir pernikahan Gilga dan Happy Asmara adalah sajadah merek Howel & Co. Mereka diperkirakan memberi koleksi Sajadah Halwa yang dijual seharga Rp159.900.
Dinar mengatakan bahwa Gilga dan Happy Asmara sangat mempertimbangkan souvenir pernikahan mereka. Bukan cuma produk yang harganya mahal, mereka ternyata memilih sajadah agar bisa menjadi amal jariyah.
Gilga berharap Dinar dan para tamu undangan terus memakai sajadah pemberiannya untuk salat sehingga ia beserta sang istri bisa menerima aliran pahala. Hal inilah yang membuat Dinar merasa terharu.
"Dia sampai memikirkan perkara souvenir sebegitunya. Pas di sini malam-malam kan aku tanya, 'Kenapa Gil souvenirmu (sajadah)? Aku kira souvenirmu scarf'. 'Bukan, sajadah biar jadi amal jariyahku sama Happy. Sajadahnya dipakai terus ya'," cerita Dinar seperti dilansir dari akun TikTok rismanda_hardiansyah67, Senin (1/7/2024).
"Sebegitunya, padahal yang dipikir cuma souvenir ya. Tapi ya pikirannya dia jauh banget. Pikirannya dia akhirat banget, adikku. Happy sama Gilga tuh hatinya tuh Masya Allah," ujarnya sambil menangis.
Video kakak Gilga Sahid menangis saat menceritakan souvenir pernikahan sang adik belakangan viral. Momen tersebut membuat sejumlah netizen ikut merasa terharu.
Baca Juga: Pantas Gilga Enteng Kasih Seserahan Tas Mewah untuk Happy Asmara, Ternyata Segini Tarif Manggungnya
"Jadi ikut nangis mbak," kata netizen. "Tidak hanya mikir dunia saja, tapi juga mikir akhirat. Langgeng dunia akhirat," sahut yang lain. "Masya Allah orang baik," timpal netizen. "Tiba-tiba air mataku mengalir," pungkas netizen.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              5 Rekomendasi Sepatu Lokal Terbaik untuk Jalan Kaki Santai, Harga di Bawah 500 Ribu
 - 
            
              6 Shio Paling Beruntung Hari Ini, 4 November 2025: Cinta, Rezeki, dan Harmoni Mengalir Deras
 - 
            
              Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
 - 
            
              Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
 - 
            
              Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
 - 
            
              7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
 - 
            
              Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
 - 
            
              Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
 - 
            
              Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
 - 
            
              Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas