Suara.com - Pada banyak proses rekrutmen, jenis tes yang diterapkan akan sesuai dengan kemampuan yang ingin diukur. Link tes kraepelin dan pauli online kemudian banyak dicari karena akan digunakan sebagai sarana latihan.
Tapi sudahkah Anda tahu apa itu tes kraepelin dan tes pauli?
Untuk lebih jauh tahu tentang dua jenis tes ini, Anda bisa simak penjelasannya di sini sekaligus informasi lain yang terkait dan link gratis yang dapat digunakan.
Mengenal Tes Kraepelin dan Tes Pauli
Tes kraepelin merupakan sebuah soal psikotes yang melibatkan deret angka, dengan tujuan untuk dikerjakan secara vertikal dalam kurun waktu di bawah satu menit. Pengerjaannya kemudian dilakukan dengan penjumlahan dengan metode tertentu.
Tes pauli, di sisi lain, adalah tes psikologi berupa lembar kertas berisi deret angka yang disusun secara vertikal, dan dihitung deret angkanya dengan menuliskan jawaban di antara deret angka dalam kurun waktu tertentu.
Perbedaan keduanya kemudian terletak pada beberapa poin:
- Arah penjumlahan, tes kraepelin dilakukan dari atas ke bawah, tes pauli dilakukan dari bawah ke atas
- Ukuran kertas, tes kraepelin menggunakan kertas A4 atau F4, sedangkan tes pauli dengan kertas seukuran koran
- Jumlah kolom, tes kraepelin berjumlah 40 kolom, sedangkan tes pauli jauh lebih banyak
- Waktu pengerjaan, tes kraepelin dilakukan dalam waktu sekitar 20 menit, untuk tes pauli 60 menit
Akurasi Tes Kraepelin
Meski terbilang sebagai tes yang lebih singkat, namun tes kraepelin dinilai memiliki akurasi yang cukup tinggi. Tidak heran jika kemudian penilaian yang diambil dari sini juga cukup banyak, sebab pihak pemberi kerja dapat melihat hasil dari grafik yang muncul dari tes tersebut.
Poin utama yang dinilai dari grafik yang muncul sendiri adalah pada konsistensi dalam pekerjaan. Semakin stabil grafik yang muncul, maka semakin stabil pula konsistensi yang Anda miliki dalam mengerjakan sebuah tugas.
Link Gratis yang Bisa Digunakan
Cukup banyak link gratis yang bisa digunakan sebagai sarana latihan. Beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:
Baca Juga: Tes Kepribadian: Ketahui Sifat Diri Kamu Dari Bentuk Kuku yang Dimiliki
- https://metodorf.com/tests/krepelin.php
- https://teskoran.com/
- https://belajarbro.id/tes-koran/online/
- https://nsd.co.id/tes-kraepelin-online
Masing-masing dapat digunakan dengan metode yang tidak jauh berbeda, dan dengan hasil yang cukup representatif.
Caranya juga mudah, Anda cukup menjumlahkan setiap angka dengan angka di atasnya, dan dikerjakan dari bawah ke atas. Tulis hanya angka satuannya saja. Jadi misal hasil penjumlahannya 23, maka tulis 3 pada sisi luar angka yang dijumlahkan.
Itu tadi sekilas tentang link tes kraepelin dan pauli online yang dapat Anda coba gunakan, semoga bermanfaat!
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Cara Mengatasi Uban di Usia 50-an Tanpa Harus Cat Rambut
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Aman yang Sudah BPOM
-
5 Rekomendasi Hair Tonic Penumbuh Rambut agar Tetap Tebal dan Bervolume
-
7 Moisturizer Terbaik untuk Bantu Merawat Kulit Kendur Wanita Usia 50 Tahun
-
5 Sabun Cuci Muka Low pH untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bikin Kulit Tetap Lembap
-
6 Shio Paling Beruntung pada 17 Januari 2026, Keuangan dan Nasib Cerah
-
5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
-
Komitmen Inovasi dan Layanan Sosial, Widya Esthetic Clinic Sabet Penghargaan Bergengsi
-
Inovasi Pakan Kuda Antar Japfa Menangkan Penghargaan di Indonesia Rising Stars Awards 2026
-
Hari Ini Jumat Terakhir Bulan Rajab, Ini Amalan yang Dianjurkan