Suara.com - Aaliyah Massaid baru saja mendapatkan kejutan bridal shower jelang hari pernikahannya dengan Thariq Halilintar. Sayangnya, tak sedikit yang memberikan komentar terhadap pilihan bridesmaid atau pengiring pengantinnya.
Termasuk kehadiran Azizah Salsha di acara tersebut yang dinilai tak menghargai perasaan Fuji, mantan kekasih Thariq Halilintar. Padahal keduanya memiliki hubungan yang cukup dekat.
Aaliyah Massaid bahkan dinilai memilih bridesmaid yang tidak memiliki kedekatan dengan dirinya. Sadar akan kehebohan tersebut, putri Reza Artamevia ini pun menuliskan pesan haru dan mengingatkan netizen di luar sana yang tak mengenal dirinya sebenar-benarnya.
"Kepada setiap pengiring pengantinku, terima kasih telah tetap berada di sisiku dan menjadikanku gadis paling beruntung yang memiliki kalian," tulisnya seperti Suara.com kutip pada Selasa (16/7/2024).
Bukan hanya para bridesmaid yang ada di fotontersebut, Aaliyah Massaid mengatakan jika dirinya juga memiliki sahabat lainnya yang menjalani hubungan dengan cinta dan kebahagiaan yang murni.
Aaliyah Massaid menyebut orang di luar sana bisa saja mengatakan apapun, sebab mereka tidak mengenal satu pun dari dirinya dan teman-temannya.
"Bahkan gadis-gadisku yang tidak ada dalam foto ini, tahu bahwa aku sangat diberkati memiliki persahabatan dengan cinta dan kebahagiaan yang murni," tambah Aaliyah Massaid.
"Orang dapat mengatakan apa yang mereka inginkan karena mereka tidak mengenal satupun dari kita. tapi yang terpenting, kami di sini hanya bersenang-senang & menebar cinta," ungkapnya lagi.
Diketahui, Aaliyah Massaid telah menugaskan delapan sahabatnya untuk menjadi bridesmaid di hari bahagianya nanti. Mereka adalah Amel Carla, Yuki Kato, Azizah Salsha, Pinka Hapsari, Annisa Ica, Septining Tyas dan Alyssa Daguise.
Baca Juga: Keturunan Pendeta vs Ulama Besar, Beda Silsilah Angelina Sondakh dan Geni Faruk yang Siap Besanan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok