Suara.com - Ayu Ting Ting memutuskan untuk berlibur setelah kembali gagal melangkah ke pelaminan. Kali ini Ayu sudah mengakhiri pertunangannya dengan Muhammad Fardhana dan bahkan mengembalikan semua seserahannya.
Tak main-main, Ayu memutuskan untuk healing ke Amerika Serikat. Namun bukan dengan keluarga besar seperti biasanya, pelantun “Alamat Palsu” itu hanya berlibur bersama sang anak, Bilqis Khumairah Razak.
Meski tampaknya berniat untuk menyembuhkan hati, Ayu tetap memperbarui media sosialnya dengan sejumlah foto liburan bersama Bilqis. Salah satunya saat Ayu dan Bilqis berfoto di depan The Palazzo Hotel, Las Vegas, serta beberapa landmark setempat.
“Our summer day,” tulis Ayu pada Rabu (17/7/2024).
Namun penampilan Ayu lah yang menjadi sorotan warganet di akun TikTok @qissyou8 yang mengunggah ulang konten sang pedangdut. Pasalnya Ayu berpenampilan layaknya wanita muda, seperti dengan memakai tank top, rok mini, serta mengikat jaket di pinggang. Sedangkan di foto berbeda, Ayu tampak memakai tank top dan celana jeans selutut.
Ayu sebenarnya terlihat cantik dan segar dalam foto-foto tersebut. Bahkan penampilan Ayu yang awet muda membuatnya seperti kakak Bilqis alih-alih ibu yang sudah melahirkannya.
Namun ada warganet yang mencibir Ayu karena kembali berpenampilan terbuka. Sebab Ayu sebelumnya dinilai berpenampilan lebih tertutup saat masih bertunangan dengan Fardhana.
“Kemaren mah pas masih tunangan bajunya panjang-panjang ya sekarang kembali ke leptop,” sindir warganet. “Berarti dia menghargai calonnya,” balas warganet lain.
“Ini namanya melahirkan bestie dari rahim sendiri ya Mpok Ayu Ting Ting,” komentar warganet. “Ayu bilqis kaya kaka adik tuh,” timpal yang lainnya.
Baca Juga: Umi Kalsum Mendadak Bahas Anak Baik Kasih Makan Orang Tua, Gegara Diledek Poroti Ayu Ting Ting?
Di sisi lain, Ayu dan Fardhana memutuskan mengakhiri hubungan setelah 4 bulan bertunangan. Tak terungkap penyebab pasti perpisahannya, tetapi Ayu mengaku ada masalah prinsip yang tidak bisa dijembatani lagi antara dirinya dan Fardhana.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lewat FCU, Yohanes Auri dan Deddy Corbuzier Kumpulkan 'Avengers' Dunia Industri Kreatif
-
7 Sepatu Trail Run Lokal Siap Geser HOKA Original: Harga Murah Kualitas Tak Mau Kalah
-
4 Penyebab Henti Jantung Mendadak, Si Silent Killer Penyebab Lula Lahfah Meninggal
-
Bukan Sekadar Prestise: Inilah Alasan Sesungguhnya Pelajar Indonesia Serbu Studi ke Luar Negeri
-
4 Tips Membersihkan Wajan Gosong dengan Bahan Sederhana di Rumah, Wajib Coba!
-
6 Physical Sunscreen Terbaik dengan Perlindungan UVA dan UVB, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Body Lotion untuk Kulit Bersisik
-
5 Night Cream untuk Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
-
Apakah Sunscreen dan Sunblock Boleh Dipakai Bersamaan?
-
5 Moisturizer Untuk Kulit Kering di Cuaca Panas dan Angin