Suara.com - Suami Jennifer Coppen, Dali Wassink, meninggal dunia pada Kamis (18/7/2024) dini hari pukul 02.20 WITA. Kabar duka tersebut disampaikan sang aktris di Instagram pribadinya.
Jennifer Coppen meminta publik untuk mendoakan suaminya dengan mengirimkan Al-Fatihah. Ibu satu anak tersebut mengungkap jika suaminya adalah sosok yang sangat baik.
"Aku mohon untuk teman-teman kirim doa untuk papa Dali yah. Kirim Al-Fatihah," kata Jennifer Coppen dalam postingan di Instagram Story pada Jumat (19/7/2024).
"Papa Dali orang baik dan aku percaya orang baik akan dipanggil duluan sama Allah, makanya papa Dali pergi," tuturnya.
Tentu saja kepergian Dali Wassink untuk selama-lamanya menyisakan rasa sedih yang mendalam, tak hanya pada orang terdekatnya, tapi juga publik yang mengikuti kesehariannya di media sosial.
Dali Wassink sendiri seorang pria blasteran dengan keturunan Belanda dan Thailand. Sebelum menikah dengan Jennifer Coppen pada 10 Oktober 2023, ia diketahui menjadi mualaf
Perjalanan Mualaf Dali Wassink
Tidak memiliki darah Indonesia, Dali Wassink memeluk agama Islam saat menikah dengan Jennifer Coppen. Diketahui, prosesi pernikahan mereka digelar dengan cara Islam, termasuk prosesi ijab kabul yang dilakukan dengan khidmat.
Momen ini sekaligus mengungkap bahwa Dali Wassink telah memeluk agama Islam sebelum menikah. Hal tersebut juga sempat disampaikan Jennifer Coppen pada live Instagramnya beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Sebelum Suami Meninggal, Jennifer Coppen Minta Doa Tentang Dali Wassink
"Dali Mualaf? Yes, sebelum kita menikah," ujar Jennifer Coppen dikutip Jumat (19/7/2024).
Ibu dari Kamari Sky Wassink itu menjelaskan bahwa Dali memeluk agama Islam sekitar satu bulan sebelum pernikahan mereka, yaitu pada September 2023.
"Sekitar satu bulan sebelum menikah, Dali itu melakukan proses Mualaf," tuturnya.
Meskipun begitu, Jennifer Coppen enggan mengungkap lebih rinci tentang detik-detik Dali mengucapkan dua kalimat syahadat.
"Tapi enggak aku upload, ya. Enggak perlu juga di-upload," ujar Jennifer Coppen, menekankan privasi momen tersebut.
Seperti diketahui, Dali Wassink meninggal dunia dalam kecelakaan tunggal di Sunset Road Seminyak, Bali pada Kamis (18/7/2024) dini hari.
Berita Terkait
-
Suami Jennifer Coppen Meninggal Dunia, Syifa Hadju Ikut Berduka: Peluk dan Doa dari Sini Buat Kalian
-
Tewas Akibat Kecelakaan Tunggal, Dali Wassink Suami Jennifer Coppen Alami Luka di Dada Hingga Patah Tulang
-
Video TikTok Terakhir Dali Wassink sebelum Meninggal: Bukti Kalau Dia Ayah yang Baik untuk Kamari
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Rotan, Warisan Nusantara yang Mendunia Lewat Sentuhan Brand Lokal dan Kolaborasi Global
-
7 Rekomendasi Sunscreen Buat Upacara Hari Pahlawan, Harga ala Dana Pelajar
-
5 Pilihan Parfum Aroma Gardenia untuk Kesan Feminin Kuat, Cocok bagi Wanita Percaya Diri
-
SMA 72 Jakarta Akreditasinya Apa? Ini Profil Sekolah yang Disorot usai Ledakan di Masjid
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
-
Kreasi Chef dan Mixologist Bali Mendunia, Bawa Pulang Penghargaan Kuliner Asia Pasifik
-
Ketika Kisah Cinderella Diceritakan Kembali Lewat Balet Klasik Bernuansa Modern
-
Kulit Kusam Bikin Gak Pede? Ini Penyebab dan Solusi Jitu yang Bisa Kamu Coba
-
Modest Fashion Go International! Buttonscarves Buka Gerai Eksklusif di Jewel Changi
-
4 Tips Menyimpan Sunscreen agar Tak Cepat Rusak, Biar Tetap Efektif Lindungi Kulit!